5 Tips Aman Rayakan Tahun Baru Imlek 2021 di Masa Pandemi Covid-19, Menag Gus Yaqut Beri Catatan

10 Februari 2021, 14:47 WIB
Ilustrasi Lampion saat Imlek. /Leonartz/Pixabay

PR BOGOR - Perayaan Tahun Baru Imlek 2021 tinggal dua hari lagi. Tahun ini Imlek jatuh pada 12 Februari mendatang.

Umat Konghucu dan Masyarakat Tionghoa mulai bersiap untuk menghadapi Tahun Baru Imlek 2021 di tengah pandemi.

Berbagai tradisi yang dilakukan seperti bersih-bersih rumah, dekorasi rumah, menyiapkan hidangan khas Imlek, mengirim angpao hingga pesta kembang api atau atraksi barongsai.

Baca Juga: 5 Tips Rayakan Tahun Baru Imlek 2572 di Masa Pandemi, Salah Satunya Bagi-bagi Angpau Secara Digital

Perayaan Tahun Baru Imlek 2021 kemungngkinan tidak bisa dimeriahkan di area publik, sebab akan mengundang kerumunan.

Alasannya, pandemi Covid-19 yang belum usai membuat pemerintah mengimbau masyarakat untuk merayakan Tahun Baru Imlek 2021 di rumah saja.

Dikutip dari Instagram @lawancovid19_id, ada lima tips aman merayakan Tahun Baru Imlek 2021 di masa pandemi.

Baca Juga: Tahun Baru Imlek 2021: Ini 7 Makanan yang Dipercaya Bawa Keberuntungan, Salah Satunya Bisa Bikin Kaya

1. Saat lakukan tradisi bersih-bersih rumah untuk sambut rezeki dan keberuntungan, sekalian gunakan disinfektan agar lebih aman dari virus Covid-19.

2. Persiapkan makan malam Tahun Baru Imlek dengan menambahkan menu-menu yang bergizi seimbang.

3. Lakukan tradisi berkunjung ke rumah sanak saudara dan keluarga besar secara virtual dengan berbagai aplikasi yang menyediakan panggilan video (video call).

4. Tradisi kirim angpao bisa memanfaatkan teknologi pengiriman uang elektronik seperti M-Banking, atau dompet digital (E-Wallet).

5. Jika melakukan aktivitas di luar rumah selama Imlek berlangsung, ingat untuk disiplin 3M: memakai masker, menjaga jarak dan menghindari kerumunan, serta mencuci tangan pakai sabun setiap akan menyentuh area wajah.

Karena momen Tahun Baru Imlek 2021 jatuh masih di masa pandemi, beberapa waktu lalu Menteri Agama (Menag) Gus Yaqut mengimbau agar masyarakat merayakannya dengan cara sederhana.

“Karena situasinya sekarang berbeda, Indonesia dan dunia sedang mengalami pandemi Covid-19, saya kira umat Konghucu juga harus mawas diri bahwa perayaan Imlek itu bisa dirayakan dengan cara yang lebih sederhana,” ujar Menag, Gus Yaqut saat konferensi pers di Kantor Presiden, Jakarta, belum lama ini.

Ia pun meminta untuk mengubah tradisi Konghucu yang awalnya bagi-bagi angpao, ada atraksi barongsai, dan saling mengunjungi sesama umat dengan cara saling menjaga antar satu dengan lainnya.***

Editor: Rizki Laelani

Tags

Terkini

Terpopuler