Jadwal, Rute, Tempat Pemberhentian, dan Harga Naik BisKita Trans Pakuan: Jelajah Kota Bogor Jadi Mudah

23 Agustus 2023, 12:40 WIB
Mau naik Bis Kita Bogor? Simak jadwal, rute, harga naik, dan tempat pemberhentian Bis Kita. /Instagram/@biskitabogor

PEMBRITA BOGOR - Ini jadwal, rute, pemberhentian dan tarif BisKita Trans Pakuan Bogor yang perlu diketahui untuk memudahkan perjalanan kita.

BisKita Trans Pakuan merupakan layanan angkutan umum berbasis bis angkutan cepat (rapid transit bus) yang ada di kota Bogor, Jawa Barat.

Keberadaan angkutan umum berupa bis, seperti BisKita Trans Pakuan yang nyaman dan aman menjadi kebutuhan bagi masyarakat. Hal ini sejalan dengan kebijakan pemerintah yang fokus pada pengembangan angkutan massal perkotaan.

Baca Juga: Simak! Perubahan Rute Lalu Lintas di Jalan Jalak Harupat Kota Bogor, Pengendara Motor-Mobil Wajib Tahu

Dengan adanya BisKita Trans Pakuan di Bogor diharapkan dapat mendukung dan membantu mobilitas warga dalam beraktifitas sehari-hari. Oleh karena itu kita perlu mengetahui jadwal, rute, pemberhentian dan tarif BisKita Trans Pakuan Bogor.

Berikut ini informasi yang dapat disampaikan mengenai jadwal, rute, pemberhentian dan tarif dari BisKita Trans Pakuan di kota Bogor. Hingga saat ini ada 5 koridor atau rute yang aktif melayani kebutuhan transportasi warga Bogor, yaitu:

Jadwal dan Harga Naik Bis Kita Trans Pakuan Bogor

1. Koridor 1: Terminal Bubulak-Cidangiang (Pulang-Pergi)

Jam operasi: setiap hari 05.00-22.00 dengan frekuensi keberangkatan per 15 menit.

Baca Juga: Simak! Perubahan Rute Lalu Lintas di Jalan Jalak Harupat Kota Bogor, Pengendara Motor-Mobil Wajib Tahu

Untuk arah Cidangiang ada 16 halte pemberhentian, yakni Terminal Bubulak, SBJ 1, Semplak, Ruko Yasmin 1, Radar Bogor, Transmart, Cimanggu 1, UIKA 1, Tugu Narkoba 2, Disdik Bogor, Bantar Jati 2, SMKN 3 Bogor, IPB MM, RS PMI Bogor, Kebun Raya Bogor, Cidangiang.

Untuk arah Terminal Bubulak ada 18 halte pemberhentian, yakni Cidangiang, Terminal Baranangsiang, SDN Bangka, KLHK, KPPN Bogor, Juanda Bogor, Taman Ekspresi Bogor, Bantar Jati 1, YPHB, Tugu Narkoba 1, UIKA 2, Kampus LIA, Cimanggu 2, Hermina, Kolam Renang Yasmin, Ruko Yasmin 2, SBJ 2, Terminal Bubulak.

2. Koridor 2: Terminal Bubulak-Ciawi (Pulang-Pergi)

Jam operasi: setiap hari 05.00-22.00 dengan frekuensi keberangkatan per 15 menit.

Untuk arah Ciawi ada 20 halte pemberhentian, yakni Terminal Bubulak, Perum Sinbad, BKP5K, Lokatmala, Pasar Gunung Batu, Veteran, Bappeda, RS PMI Bogor, Kebun Raya, Cidangiang, Pakuan, Villa Duta, Kesatuan 2, Sukasari, PDAM, Dishub, UNITEX 2, Sindangsari 1, Sindangsari 2, Ciawi.

Baca Juga: Ini 5 Rekomendasi Penginapan Murah RedDoorz di Daerah Puncak Bogor

Untuk arah Terminal Bubulak ada 24 halte pemberhentian, yakni Ciawi, UNITEX 1, Pakuan 1, Meteorologi, Pakuan 2, Mall Ekalokasari, Damkar, Pulo Armin, PDAM 1, Masjid Raya, Terminal Baranangsiang, SDN Bangka, KLHK, KPPN, BCA Juanda, Budi Mulia, Taman Topi, Stasiun Bogor, Mall BTW, Yonif 315, Jalan Sindang Barang Pengkolan, Aspol, Sentra Bisnis Graha Niaga, Terminal Bubulak.

3. Koridor 5: Stasiun Bogor-Ciparigi (Pulang-Pergi)

Jam operasi: setiap hari 05.00-21.00 dengan frekuensi keberangkatan per 10 menit.

Untuk arah Ciparigi ada 16 halte pemberhentian, yakni Stasiun Bogor 1, Bappeda, RS Salak, Sudirman 1, Air Mancur 2, GOR 1, DPRD Baru, SMPN 5, Tugu Narkoba 1, Tugu Narkoba 2, Pemda 2, SDN Kedung Halang 1, Kedung Halang 2, Villa Bogor Indah 2, SMPN 19, Ciparigi.

Baca Juga: Kasih Makan Komodo Tak Perlu Jauh-Jauh ke Pulau Komodo, di Cisarua Bogor Juga Bisa

Untuk arah Stasiun Bogor ada 14 halte pemberhentian, yakni Ciparigi, SMPN 19, Villa Bogor Indah 1, Kedung Halang 1, Pemda 1, Jambu Dua, SMPN 8, BPJS, Dinas Kesehatan, Air Mancur 1, Dinas Sosial, Graha Pool Merdeka, PGB, Stasiun Bogor.

4. Koridor 6: Parung Banteng Katulampa-Air Mancur (Pulang-Pergi)

Jam operasi: setiap hari 05.00-21.00 dengan frekuensi keberangkatan per 15 menit.

Untuk arah Air Mancur ada 10 halte pemberhentian, yakni Parung Banteng, BSI 2, Simpang Bogor Baru, Masjid Al Muttaqin, Taman Corat Coret 1, Jambu Dua, SMPN 8, BPJS, Dinas Kesehatan, Air Mancur 1.

Baca Juga: Ini Identitas Delapan Warga Bogor yang Tertimbun Tanah Longsor di Tambang Galian Emas Rakyat Banyumas

Untuk arah Parung Banteng Katulampa ada 11 halte pemberhentian, yakni Air Mancur 2, GOR, DPRD Baru, SMPN 5, Jambu Dua 2, Vila Citra Bantarjati, Taman Corat Coret 2, Simpang Cimahpar, BSI 1, Griya Bogor Raya, Parung Banteng.

5. Koridor 7: Cidangiang-Sentul City (Pulang-Pergi)

Jam operasi: setiap hari 05.15-22.40 dengan frekuensi keberangkatan per 30 menit.

Untuk arah Sentul City ada 7 halte pemberhentian, yakni Cidangiang, Seberang Bellanova, IKEA Sentul, AEON Sentul, Pasar Bersih Sentul, Seberang Plaza Niaga, Mesjid Jabal Nur Sentul.

Untuk arah Cidangiang ada 5 halte pemberhentian, yakni Mesjid Jabal Nur Sentul, Plaza Niaga, Plaza Amsterdam, Mall Bellanova, Cidangiang.

Baca Juga: Bikin Nagih! Ini Rekomendasi 10 Warung Bakso Enak dan Terbaik, Favorit Warga Kota Bogor

Ada dua rute baru yang masih dalam percobaan, yaitu: Bubulak – Cibubur dan Baranangsiang – Cibubur yang segera akan dioperasikan.

Sementara itu untuk tarif BisKita Trans Pakuan Bogor per 20 Mei 2023 telah ditetapkan sebesar Rp 4.000 per perjalanan.

Demikianlah informasi jadwal, rute, pemberhentian dan tarif BisKita Trans Pakuan agar jelajah Bogor jadi mudah sebagai referensi Anda.

Baca Juga: Ini Identitas Delapan Warga Bogor yang Tertimbun Tanah Longsor di Tambang Galian Emas Rakyat Banyumas

Dapatkan update berita pilihan seputar Bogor, Jawa Barat, nasional, dan Persib Bandung setiap hari dari https://bogor.pikiran-rakyat.com. Caranya klik link https://gnews/prbogor kemudian klik tombol ikuti. Setelahnya, Anda bisa mengetahui informasi terbaru dari kami.***

Editor: Ina Yatul Istikomah

Tags

Terkini

Terpopuler