Kasih Makan Komodo Tak Perlu Jauh-Jauh ke Pulau Komodo, di Cisarua Bogor Juga Bisa

- 19 Agustus 2023, 06:17 WIB
Memberi makan Komodo tak perlu jauh-jauh terbang ke pulau Komodo. Traveler bisa pergi ke di Taman Safari Indonesia (TSI), Cisarua, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.
Memberi makan Komodo tak perlu jauh-jauh terbang ke pulau Komodo. Traveler bisa pergi ke di Taman Safari Indonesia (TSI), Cisarua, Kabupaten Bogor, Jawa Barat. /ANTARA FOTO/Arif Firmansyah

PEMBRITA BOGOR - Mau kasih makan komodo? Hewan unik dengan tampilan antik, reptil purba yang menjadi salah satu ikon dan kebanggaan Indonesia. Tidak perlu jauh-jauh, di Cisarua Bogor juga bisa!

Varanus Komodoensis adalah nama ilmiah komodo, hewan endemi yang cuma ada di Indonesia. Secara alami hewan ini berkembangbiak dan hidup di pulau Komodo, Rinca, Flores, Gili Motang, dan Gili Dasami di Nusa Tenggara Timur (NTT).

Kadal raksasa ini menjadi salah satu hewan langka yang dilindungi. Menurut data Badan Pusat Statistik jumlah komodo pada tahun 2017 sebanyak 5.954 ekor. Dengan populasinya yang terbatas maka komodo masuk dalam kategori hewan yang terancam punah menurut lembaga Uni Internasional untuk Konservasi Alam (UICN).

Baca Juga: Promo Spesial Kemerdekaan 17 Agustus 2023 JCO, KFC, MCD, Bakmi GM, Burger King hingga Hokben

Sebagai bagian terintegrasi destinasi wisata Labuan Bajo di Kabupaten Manggarai Barat, NTT, melihat reptil komodo menjadi salah satu obyek destinasi wisata super prioritas yang dikembangkan pemerintah di kawasan tersebut.

Beri Makan Komodo Tak Perlu Jauh-jauh ke Pulau Komodo, Bisa Juga di Cisarua

Dua ekor anak komodo (Varanus komodoensis) berada di dalam kandang exhibit saat acara pemberangkatan komodo menuju habitat aslinya di Taman Safari Indonesia (TSI), Cisarua, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Senin (14/8/2023).
Dua ekor anak komodo (Varanus komodoensis) berada di dalam kandang exhibit saat acara pemberangkatan komodo menuju habitat aslinya di Taman Safari Indonesia (TSI), Cisarua, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Senin (14/8/2023). /ANTARA FOTO/Arif Firmansyah

Wisatawan bisa mengunjungi Taman Nasional Komodo sebagai habitat reptil ini untuk menyaksikan secara langsung perkembangbiakkan komodo di kawasan tersebut.

Salah satu atraksi menarik dan unik yang bisa dilakukan pelancong saat datang di kawasan Taman Nasional Komodo adalah memberikan makan komodo yang memberikan sensasi menantang dan menegangkan, serta pengalaman yang tak terlupakan.

Halaman:

Editor: Khairul Anwar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x