Keren! Aksi Bersih-bersih Sampah Bersama Polri di Cileungsi Bogor Tuai Pujian

17 Juli 2023, 11:39 WIB
Video Polri membersihkan sampah di fly over Cileungsi Bogor. /Instagram/infocileungsiid

PEMBRITA BOGOR - Kegiatan peduli lingkungan bersih-bersih bersama Polri dihadiri jajaran pihak kepolisian.

Tak hanya itu, kegiatan bersih-bersih bersama Polri ini turut diikuti berbagai lapisan masyarakat.

Digelar pada Kamis, 13 Juli 2023 pagi, kegiatan bersih-bersih bersama Polri berhasil merubah lingkungan yang semula penuh sampah menjadi bersih.

Baca Juga: ODGJ Pelaku Penusukan Lansia di Depok Dibawa ke RS Polri untuk Observasi Kejiwaan

Kegiatan ini dilakukan di Kp. Rawa Belut, RT/RW 001/015 Desa Cileungsi, Kecamatan Cileungsi, Kabupaten Bogor, tepatnya di samping fly over Cileungsi.

Hadir dalam acara tersebut Kapolsek Cileungsi Kompol Zulkarnaen serta petinggi Polri lainnya.

Selain itu, personel Polsek Cileungsi, hingga para Ketua RT dan Karang Taruna Desa turut ikut serta.

Baca Juga: Masih Ingat Anggota TNI-Polri Gagalkan Peredaran Ganja di Cibinong? Mereka Dapat Hadiah Motor dari Ketua DPRD!

Tak hanya itu, sejumlah milenial serta warga sekitar tak ketinggalan melakukan kegiatan operasi bersih.

"Terima kasih kami ucapkan kepada bapak Kapolsek Cileungsi Kompol Zulkarnaen," ungkap warga.

"Pada hari ini melaksanakan giat opsih atau operasi bersih di lingkungan kami," lanjutnya.

Baca Juga: Kapolri: Langsung Copot 'Oknum' yang Melanggar, Masukan dari Masyarakat Dijadikan Introspeksi untuk Polri

Warga mengatakan kegiatan tersebut berhasil membantu menangani sampah di wilayahnya.

Tanggapan Warganet soal Kegiatan Opsih Polisi

Video Polri membersihkan sampah di fly over Cileungsi Bogor. Instagram/@infocileungsiid

Kegiatan bersih-bersih bersama Polri di Cileungsi tuai komentar warganet.

Tak hanya respons positif, ada pula tanggapan egatif terkait kegiatan peduli lingkungan itu.

Seorang warganet meminta agar lingkungan sekitar selalu dipantau agar terhindar dari orang yang nekat membuang sampah sembarangan.

Baca Juga: Tamara Bleszynski Datangi Bareskrim Polri Terkait Kasus Bisnis, Begini Kata Kuasa Hukumnya

"Keren pak pol, tolong diawasi sesudah ini pak kalo ada yang buang sampah denda aja," komentar akun usupsupriat*** di unggahan @infocileungsiid.

"Jangan lupa pake masker kalo bersih-bersih pak," kata akun anissaa***.

"Saya buka bilang ini jelek tapi alangkah lebih baiknya tugas bapak-bapak ini fokus di begal yang lagi marak sekarang ini. Kalo kebersihan serahin aja ke petugas PU," kata akun arkanabdull***.

Baca Juga: Polri Berhasil Ungkap TPPU Senilai Rp531 Miliar dari Bisnis Obat Ilegal

Demikian komentar warganet soal kegiatan bersih-bersih bersama Polri.

Dapatkan update berita pilihan seputar Bogor, Jawa Barat, nasional, dan Persib Bandung setiap hari dari https://bogor.pikiran-rakyat.com. Caranya klik link https://gnews/prbogor kemudian klik tombol ikuti. Setelahnya, Anda bisa mengetahui informasi terbaru dari kami.***

Editor: Citra Nuraini

Tags

Terkini

Terpopuler