Ganjil Genap di Kawasan Puncak Bogor Berhasil Turunkan Volume Kendaraan

6 September 2021, 12:55 WIB
Penerapan ganjil genap di Kawasan Puncak Bogor berhasil turunkan volume kendaraan. /Isu Bogor/Chris Dale

PR BOGOR – Kapolres Bogor AKBP Harun mengklaim penerapan ganjil genap di kawasan Puncak Bogor, berhasil menurunkan volume kendaraan dari arah Jakarta.

Menurut Harun, penurunan volume kendaraan yang akan menuju kawasan Puncak Bogor itu mencapai 3.602 kendaraan.

"Ada selisih 3.602 kendaraan saat diberlakukan uji coba ganjil genap, sesuai data kendaraan dari Jakarta yang keluar di pintu Tol Ciawi," kata Harun kepada awak media.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Leo Besok, Selasa 7 September 2021: Katakan Potensi Maksimal Kamu dalam Berkarier

Harun memaparkan, jumlah kendaraan yang keluar dari pintu tol Ciawi menuju Puncak Bogor pada Sabtu, 4 September 2021 mencapai 39.654 kendaraan.

Jumlah tersebut, menurut Harun, lebih rendah dibandingkan Sabtu, 28 Agustus 2021, sebelum ganjil genap kendaraan diberlakukan di kawasan Puncak Bogor, yang mencapai 43.236 kendaraan.

Sementara, dari 39.654 kendaraan yang keluar dari pintu Tol Ciawi, sebagian besar di putar balik karena tidak sesuai dengan ganjil genap.

Baca Juga: 5 Manga Terbaru yang akan Dirilis September 2021, Kamu Pilih yang Mana?

Hal ini, lanjut Harun, yang mendorong penurunan volume kendaraan dari arah Jakarta menuju kawasan wisata itu.

Selama pemberlakukan ganjil genap di kawasan Puncak Bogor, petugas menyiapkan tujuh titip pemeriksaan, yakni di pintu Tol Ciawi, Simpang Gadog, Rainbow Hills, pos penutupan arus Cibanon, pos penutupan arus Bendungan, dan dua lokasi di Kawasan Sentul.

Sebelumnya, Bupati Bogor Ade Yasin mengatakan, ganjil genap ini masih dalam tahap uji coba.

Menurut dia, ia ingin melihat terlebih dulu respons dari masyarakat, sekaligus perkembangan saat ganjil genap diterapkan.

Baca Juga: Manga Tokyo Revengers Chapter 221: Link Baca, Jadwal Rilis dan Spoiler

“Apabila mengarah kepada perbaikan, kita akan minta payung hukumnya,” terang Ade Yasin.

Ganjil genap ini merupakan opsi yang dikeluarkan Pemerintah Kabupaten Bogor bersama Polres Bogor paska terjadinya kepadatan dan kemacetan parah di kawasan Puncak akhir Agustus lalu.

Kondisi ini bahkan mendapat perhatian dari pemerintah pusat yang kemudian meminta Bupati Bogor mengambil langkah untuk mengatasi hal tersebut.***

Editor: Bayu Nurullah

Tags

Terkini

Terpopuler