Tujuh Pelaku Pembunuhan Vina Cirebon Digeser ke Bandung, Dua Masih Buron

- 22 Mei 2024, 15:00 WIB
Foto 11 wajah pelaku kasus pembunuhan Vina di Cirebon.
Foto 11 wajah pelaku kasus pembunuhan Vina di Cirebon. /Foto: Facebook Uciell Tatto

PEMBRITA BOGOR - Tujuh terpidana kasus pembunuhan Vina yang sebelumnya mendekam di Lapas Cirebon kini dipindahkan ke Lapas Banceuy dan Rutan Kebonwaru Bandung.

Langkah ini diambil Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) Jawa Barat untuk memudahkan proses penyelidikan oleh Polda Jabar.

"Selama ini di Cirebon, sekarang di Bandung biar lebih dekat," ungkap Robianto, perwakilan Kemenkumham Jabar dikutip dari ANTARA pada Rabu, 22 Mei 2024.

Pemindahan ini bertujuan untuk menggali lebih dalam keterlibatan pelaku lain yang masih buron dalam kasus tragis yang dialami Vina dan Eky pada tahun 2016.

Sebanyak tiga narapidana telah ditempatkan di Lapas Banceuy, sementara empat lainnya di Rutan Kebonwaru, Kota Bandung.

Polda Jabar Tangkap Pegi alias Perong, Pembunuh Vina Cirebon

Polda Jabar tampaknya tak mau setengah-setengah dalam mengusut tuntas kasus yang menggemparkan ini.

Dalam perkembangan terbaru, Direktur Kriminal Umum (Dirkrimum) Polda Jawa Barat Kombes Pol Surawan mengonfirmasi penangkapan Pegi alias Perong, salah satu dari tiga buronan kasus pembunuhan Vina. "Sudah (diamankan Pegi alias Perong)," kata Surawan.

Setelah delapan tahun bersembunyi, akhirnya Perong ditangkap di Kota Bandung pada Selasa, 21 Mei 2024. Surawan menambahkan bahwa pelaku kini tengah menjalani pemeriksaan intensif oleh penyidik.

"Tadi malam (ditangkap) di Bandung," katanya.***

Editor: Muhammad Rizky Suryana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah