Ketum PAN Konfirmasi Bima Arya Duet dengan Desy Ratnasari di Pilkada Jawa Barat 2024

- 8 Mei 2024, 13:00 WIB
Wali Kota Bogor Bima Arya Sugiarto maju di Pilkada Jawa Barat.
Wali Kota Bogor Bima Arya Sugiarto maju di Pilkada Jawa Barat. /Foto: Pemerintahan Kota Bogor

PR BOGOR - Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan mengumumkan nama-nama kader PAN yang akan mencalonkan diri dalam Pilkada Jawa Barat dan DKI Jakarta.

Ditemui di area SCBD, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan pada Minggu, 5 Mei 2024, Zulhas sapaan akrab Zulkifli Hasan menyatakan bahwa partainya sudah mendukung pasangan Mantan Wali Kota Bogor Bima Arya Sugiarto dan Desy Ratnasari untuk Pilkada Jawa Barat.

"Terkait dengan Pilkada Jawa Barat, sudah ada deklarasi untuk pasangan Bima Arya dengan Desy Ratnasari," ujarnya.

Kader PAN yang Dicalonkan Jadi Kepala Daerah

Desy Ratnasari.
Desy Ratnasari. /Foto: Pikiran Rakyat/Munady

Sementara itu, potensi kader PAN yang mencalonkan diri dalam Pilkada DKI Jakarta, Zulhas menyebut beberapa nama seperti Eko Patrio, Zita, dan Pasha.

Terkhusus untuk Eko, mantan pelawak ini memiliki peluang menjadi calon menteri di pemerintahan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.

"Di Jakarta, ada Zita, Pasha, dan Eko, tetapi Eko memiliki peluang sebagai calon menteri," ungkap Zulkifli.

Meskipun demikian, Zulkifli tidak memberikan rincian tentang posisi menteri yang akan diemban Eko. Ia hanya menyatakan jika politik itu dinamis.***

Editor: Khairul Anwar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah