Sempat Diisukan Maju Jadi Calon Wali Kota Depok, Kaesang Pangarep Putuskan Batal Bersaing untuk Kursi Depok 1

- 21 September 2023, 09:06 WIB
Kaesang Pangarep dipastikan tidak akan maju pada pemilihan Walikota Depok di Pemilu 2024.
Kaesang Pangarep dipastikan tidak akan maju pada pemilihan Walikota Depok di Pemilu 2024. /YouTube/YouTube Kaesang Pangarep by GK Hebat

Pernyataan ini mengakhiri spekulasi seputar partisipasi Kaesang dalam Pilkada Depok yang dijadwalkan pada November 2024.

Awalnya, dukungan untuk Kaesang muncul setelah akun media sosial Relawan Ganjar Pranowo (GP) Center mengunggah poster yang menyatakan dukungan kepada putra bungsu Jokowi.

Kaesang merespons dengan video di kanal YouTube-nya. Ia menyatakan kesiapannya untuk menjadi Wali Kota Depok.

Baca Juga: Gak Habis Thinking! Habis Alami Kecelakaan di Jalan Enggano Tanjung Priok, HP Pengendara Motor Diembat

"Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh, syalom, om swastiastu, namo buddhaya, salam kebajikan. Saya Kaesang Pangarep, saya sudah mendapatkan izin dan restu dari keluarga saya. Insyaallah dengan ini saya siap untuk hadir menjadi Depok pertama. Mohon dukungannya, merdeka!" ucap Kaesang.

Tanggapan Jokowi Soal Kaesang Batal Jadi Calon Walikota Depok

Presiden Joko Widodo (Jokowi) respons soal anaknya, Kaesang Pangarep yang diisukan jadi calon Wali Kota Depok
Presiden Joko Widodo (Jokowi) respons soal anaknya, Kaesang Pangarep yang diisukan jadi calon Wali Kota Depok dok. Sekretariat Kabinet

Namun, ketika hadir di grand opening usahanya di Sawangan, Depok, Kaesang enggan memberikan komentar lebih lanjut mengenai langkah politiknya.

Baca Juga: Miris! Curug Parigi Menghitam dan Berbusa, Sebabkan Bekasi Krisis Air

Pada saat itu, Jokowi juga memberikan tanggapannya, menyerahkan sepenuhnya keputusan politik kepada putranya.

Jokowi bersedia memberikan saran jika diminta oleh Kaesang, tetapi dia dengan tegas menyatakan bahwa semua keputusan politik ada di tangan Kaesang.

Halaman:

Editor: Muhammad Rizky Suryana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah