Kebakaran Hutan di Wilayah Gunung Ciremai Capai 102 Hektar, Penyebabnya Masih Diselidiki Polisi

- 27 Agustus 2023, 10:40 WIB
Kebakaran hutan Gunung Ciremai berhasil dikendalikan setelah menghanguskan 102 hektare.
Kebakaran hutan Gunung Ciremai berhasil dikendalikan setelah menghanguskan 102 hektare. /ANTARA FOTO/Dedhez Anggara

PEMBRITA BOGOR - Kebakaran hutan di kawasan Gunung Ciremai mencapai sekiranya 102 hektar, hal itu disampaikan langsung oleh Kepala Balai Taman Nasional Gunung Ciremai, terkait kondisi saat ini kebakaran sudah berhasil dikendalikan oleh personel gabungan bersama BPBD.

"Kami baru mencoba menghitung luas kebakaran yang dapat kami padamkan dengan menggunakan teknik metodologi di kami. Itu diperkirakan seluas 102 hektare," ungkap Kepala Balai Taman Nasional Gunung Ciremai, Maman Surahman di Kuningan, Sabtu, 26 Agustus 2023.

Dia menjelaskan kebakaran hutan itu terjadi di kawasan Desa Padabeunghar, Kecamatan Pasawahan, Kabupaten Kuningan, Jawa Barat. Kobaran api membakar areal tanaman yang tumbuh di hutan tersebut dan saat ini sejumlah titik kebakaran sudah berhasil dipadamkan.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Skincare Asal Korea yang Ampuh untuk Mencerahkan Kulit dan Glowing Bak Artis Korea

"Beberapa titik api sudah terkendali," lanjut Maman.

Kebakaran Taman Nasional Gunung Ciremai Kuningan Meluas, 120 Petugas Pemadam Dikerahkan!

Petugas saat berada di Taman Nasional Gunung Ciremai, Jawa Barat yang terbakar beberapa waktu lalu.
Petugas saat berada di Taman Nasional Gunung Ciremai, Jawa Barat yang terbakar beberapa waktu lalu. /Pikiran Rakyat/Nuryaman

Maman mengungkapkan petugas telah diturunkan sejak pihaknya menerima laporan kebakaran pada Jumat, 25 Agustus 2023 siang. Hingga kini kobaran api telah berhasil diredam dan penyebarannya pun berhenti, tersisa satu lokasi lagi yang masih dilakukan pemadaman.

"Terutama kemarin di tiga blok besar. Kita memakai sistem grid itu ukurannya 100x100 meter, sehingga dengan mudah kami petakan dan bisa diperkirakan luasannya," katanya.

Baca Juga: Langsung Dibanjiri Lebih dari 3.000 Pesanan, Aurel Bikin Bangga Papa Atta Usai Jualan di Shopee Live

Dia mengapresiasi kerja keras dari seluruh pihak yang terlibat dalam pemadaman api yang membakar hutan di Gunung Ciremai. Sedangkan, mengenai penyebab kebakaran saat ini masih dilakukan penyelidikan lebih lanjut.

Dalam melakukan penyelidikan akan mempertimbangkan banyak faktor, tidak hanya menuduh bahwa itu adalah ulah manusia.

"Dugaan penyebabnya kami masih melakukan penyelidikan, karena tentunya kita tidak bisa menuduh ini karena ulah manusia. Ada banyak faktor," katanya.

Baca Juga: Rekomendasi 5 Kafe Dekat Stasiun Bogor yang Pasti Nyaman dan Asik, Bikin Betah Tak Mau Pulang

Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Kuningan, Indra Bayu yang menyebutkan seluruh petugas gabungan yang terlibat telah disebar ke berbagai titik guna mempercepat proses pemadaman si jago merah.

Untuk melawan kobaran api yang membakar hutan di kawasan Taman Nasional Gunung Ceremai sejak Jumat, 25 Agustus 2023 kemarin, telah dikerahkan sebanyak 120 orang guna meredam api yang membakar hutan.

Sebanyak 120 orang yang terlibat dalam pemadaman terdiri dari, Personel BPBD, Balai Taman Nasional Gunung Ceremai, TNI, Polri, Pemadam Kebakaran (Damkar), aparat desa dan juga sejumlah masyarakat setempat. 

Baca Juga: Persib Bandung Vs RANS Nusantara FC BRI Liga 1 Live di Vidio: Ambisi Pangeran Biru Raih 3 Poin di Kandang

"Jumlah personel pemadaman 120 orang terdiri dari Balai Taman Nasional Gunung Ceremai, TNI, Polri, pemadam kebakaran, tim kami, aparat desa setempat dan masyarakat," ungkap Indra.

Dapatkan update berita pilihan seputar Bogor, Jawa Barat, nasional, dan Persib Bandung setiap hari dari https://bogor.pikiran-rakyat.com. Caranya klik link https://gnews/prbogor kemudian klik tombol ikuti. Setelahnya, Anda bisa mengetahui informasi terbaru dari kami.***

Editor: Khairul Anwar

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah