Bocoran Anime ‘Arcane’ League of Legends Netflix Dirilis 6 November Mendatang

28 September 2021, 17:51 WIB
Anime ‘Arcane’ League of Legends Netflix Dirilis 6 November Mendatang /VOI/

PR BOGOR - Penggemar League of Legends mungkin sudah tidak sabar dengan film animasi ‘Arcane’ yang rencananya akan dirilis pada 6 November 2021 di platform video streaming Netflix.

Film animasi ‘Arcane’ League of Legends ini akan menceritakan asal usul dua pahlawan wanita LoL, Jinx dan Vi, dan perlawanan mereka terhadap hextech.

‘Arcane’ League of Legends ini juga akan menceritakan awal mula dua kota, yakni Piltover dan Zaun yang memiliki kesenjangan sosial yang tinggi.

Anime ‘Arcane’ League of Legends ini bukan yang pertama digarap Netflix. Sebelumnya, platform streaming ini juga membuat anime DOTA.

Baca Juga: Link Live Streaming Liga 1 Borneo FC vs Bali United, Kick Off Pukul 18.15 WIB

Netflix, memang bertekad untuk mengadopsi beberapa MOBA atau multiplayer online battle arena terbesar di dunia, dan menjadikannya sebagai konten animasi aslinya.

Dikutip dari Netflix, League of Legends memulai debutnya pada 2009. Ini adalah video game MOBA populer yang dimainkan oleh jutaan pemain dari seluruh dunia.

Sejak awal, League of Legends telah melahirkan berbagai konten terkait seperti komik, cerita pendek, video musik, dan menjadi inspirasi bagi banyak cosplayer populer.

Cerita Arcane ini juga nantinya akan mengikuti asal usul dua juara Liga yang ikonik, dengan kekuaan yang akan menghancurkan mereka.

Baca Juga: Bocoran Peran Ji Chang Wook, Sun Dong Il dan Choi Soo Young SNSD di Drama ‘If You Tell Me Your Wish’

Salah satu pendiri Riot Games Brandon 'Ryze' Beck, yang terlibat dalam pembuatan ‘Arcane’ ini menjelaskan harapannya tentang Arcane ini.

"Awalnya, League dimulai dengan sekelompok karakter dan kami menggabungkannya dengan sangat cepat. Seiring waktu, pemain menjadi sangat terikat dengan karakter dan kami ingin membangun lebih banyak alam semesta di sekitar mereka (dengan Arcane)."

"Kami juga tahu seri ini akan berperan sebagai cerita asal bagi banyak pahlawan dari video game League of Legends dan akan membantu memperkenalkan penggemar baru ke franchise tersebut."***

Editor: Muhamad Gilang Priyatna

Sumber: Netflix

Tags

Terkini

Terpopuler