Materi ANBK 2021, Pelajari Bagaimana Bentuk Soal dan Komponen Asesmen Nasional

11 September 2021, 09:00 WIB
Materi ANBK 2021. Segera pelajari bagaimana bentuk soal dan komponen Asesmen Nasional. /Pixabay/mohamed_hassan

PR BOGOR - Asesmen Nasional Berbasis Komputer atau ANBK 2021 akan resmi dilaksanakan mulai September ini.

Menjelang pelaksanaan ANBK 2021, segala persiapan sudah dilakukan setiap satuan pendidikan yang akan berpartisipasi.

Bagi kamu para siswa yang terpilih mengikuti ANBK 2021, apakah sudah tahu mengenai materi yang akan diujikan nanti?

Baca Juga: Info Vaksin Covid-19 Bogor Pfizer Dosis 1 pada 11 September 2021, Usia 12 Tahun ke Atas Boleh Ikut

Jika belum, ayo segera mempersiapkan dirimu dalam menghadapi soal ANBK 2021.

Sesuai dengan Prosedur Standar Operasional atau POS Penyelenggaraan Asesmen Nasional Tahun 2021, terdapat tiga instrumen utama dalam Asesmen Nasional yakni Asesmen Kompetensi Minimum (AKM), survei karakter dan survei lingkungan belajar.

Bentuk soal ANBK 2021 terdiri dari dua bentuk yakni bentuk soal objektif (pilihan ganda, pilihan ganda kompleks, menjodohkan, isian singkat) dan bentuk soal non objektif (uraian).

Baca Juga: Ketua DPD Demokrat Banten Bubarkan Acara HUT versi KLB, Iti Jayabaya: Jangan Ganggu Kedaulatan Partai Kami

AKM

AKM merupakan instrumen pertama dalam Asesmen Nasional yang bertujuan untuk mengukur hasil belajar kognitif peserta didik dalam literasi membaca dan numerasi.

Adapun untuk komponen materi AKM terdiri atas konten, level kognitif, dan konteks dengan rincian sebagai berikut:

1. Konten

- literasi membaca: teks sastra/fiksi dan teks informasi.
- numerasi: bilangan, aljabar, geometri dan pengukuran, data dan ketidakpastian.

Baca Juga: Update Info Vaksin Covid-19 Bogor Sinovac di Puskesmas Jasinga 11 September 2021, Kuota 1.300 Orang

2. Level Kognitif

- literasi membaca: menemukan informasi; menginterpretasi dan mengintegrasi; dan mengevaluasi dan merefleksi.
- numerasi: pemahaman, aplikasi dan penalaran.

3. Konteks

- literasi membaca: personal, sosial budaya, saintifik.
- numerasi: personal, sosial budaya, saintifik.

Survei Karakter

Survei karakter adalah instrumen Asesmen Nasional yang dilakukan untuk mengukur hasil belajar nonkognitif peserta didik.

Baca Juga: POPULER HARI INI: Link Twibbon HUT TNI AL ke-76 Tahun hingga Ramalan Zodiak Scorpio 11 September 2021

Hasil belajar nonkognitif peserta didik yang diukur dalam survei karakter berupa sikap, kebiasaan, nilai-nilai (values) pada enam aspek profil pelajar pancasila.

Antara lain beriman, bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa dan berakhlak mulia; bernalar kritis; mandiri; kreatif; bergotong royong; dan berkebinekaan global.

Survei Lingkungan Belajar

Instrumen terakhir yaitu survei lingkungan belajar, untuk mengukur kualitas lingkungan belajar pada satuan pendidikan.

Survei lingkungan belajar mengukur iklim keamanan, iklim inklusivitas dan kebinekaan, dan kualitas pembelajaran pada satuan pendidikan.***

Editor: Nurul Fitriana

Tags

Terkini

Terpopuler