Gresyia Poli-Apriyani Rahayu Bersama Para Peraih Medali Olimpiade Tokyo Dapat Formasi Khusus Jadi PNS

- 9 Agustus 2021, 19:05 WIB
Gresyia Poli dan Apriyani Rahayu bersama para atlet dan pelatih peraih medali Olimpiade Tokyo 2020 Dapat Formasi khusus Menjadi PNS.
Gresyia Poli dan Apriyani Rahayu bersama para atlet dan pelatih peraih medali Olimpiade Tokyo 2020 Dapat Formasi khusus Menjadi PNS. /Instagram/@Greyspolii

PR BOGOR - Gresyia Poli dan Apriyani Rahayu, pasangan ganda putri Indonesia peraih medali emas Olimpiade Tokyo 2020 bakal mendapat formasi khusus untuk jadi Aparatur Sipil Negara (PNS).

Selain Gresyia Poli dan Apriyani Rahayu yang dapat “jatah” penghargaan khusus menjadi ASN atau PNS adalah Eko Yuli Irawan, Windy Cantika Aisah, Rahmat Erwin Abdullah dan Anthony Ginting, semuanya akan mendapatkan formasi khusus menjadi ASN.

Disamping para atlet peraih medali, pemerintah RI melalui kementrian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan RB) juga memberikan formasi khusus menjadi ASN bagi para pelaih yang atletnya mendulang medali di Olimpiade Tokyo 2020.

Saat Olimpiade Tokyo 2020, kontingen Indonesia meraih 1 medali emas, 1 medali perak dan tiga medali perunggu. Satu-satunya medali emas disabet Gresyia Poli dan Apriyani Rahayu dari cabang bulutangkis.

Baca Juga: Link Live Streaming Liverpool vs Osasuna, Laga Uji Coba, Tayang 10 Agustus Pukul 01.00 WIB

Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan RB) Tjahjo Kumolo mengatakan pelatih dan peraih medali Olimpiade Tokyo 2020 akan mendapatkan formasi khusus untuk menjadi aparatur sipil negara (ASN).

"Untuk memberikan penghargaan kepada para peraih medali Olimpiade dan pelatihnya, pemerintah bisa memberikan formasi khusus menjadi ASN," kata Tjahjo Kumolo dalam pesan singkat yang disampaikan kepada wartawan di Jakarta, dikutip PikiranRakyat-Bogor.com dari Antara, Senin, 9 Agustus 2021.

Alokasi formasi khusus untuk menjadi ASN tersebut, Kata Tjahjo bertujuan agar generasi muda termotivasi untuk mengharumkan nama bangsa melalui bidang olahraga.

"Ini diperlukan untuk menginspirasi generasi muda agar memiliki motivasi mengharumkan nama bangsa melalui olahraga sehingga terjadi keberlanjutan prestasi," tambahnya.

Halaman:

Editor: Muhamad Gilang Priyatna

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x