Deretan Penghargaan Markis Kido, dari Juara Dunia IBF hingga Olimpiade Beijing

- 15 Juni 2021, 06:39 WIB
Sederet penghargaan Markis Kido, salah satu pemain bulu tangkis Indonesia yang meninggal dunia pada 14 Juni 2021.
Sederet penghargaan Markis Kido, salah satu pemain bulu tangkis Indonesia yang meninggal dunia pada 14 Juni 2021. /Twitter.com/@BadmintonTalk

PR BOGOR - Kabar duka kini datang dari dunia bulu tangkis Indonesia.

Mantan pebulutangkis ganda putra Markis Kido meninggal dunia pada 14 Juni 2021.

Pria kelahiran 11 Agustus 1984 ini meninggal dunia diduga akibat serangan jantung.

Diketahui Markis Kido meninggal karena serangan jantung, saat sedang bermain bulu tangkis.

Baca Juga: Prakiraan Cuaca Jakarta Selasa, 15 Juni 2021: Waspada Potensi Hujan Disertai Kilat

Markis Kido merupakan salah satu pemain bulu tangkis ganda putra terbaik yang dimiliki Indonesia.

Selama bertanding ia berpasangan dengan Hendra Setiawan dan berhasil meraih banyak gelar juara.

Di antaranya pernah menduduki peringkat pertama dunia IBF untuk ganda putra pada tahun 2007.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Cinta Hari Ini, Selasa 15 Juni 2021: Ada Aries, Taurus, Gemini, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Karier bulu tangkis Markis Kido mulai memuncak setelah berhasil menduduki peringkat pertama kejuaraan dunia IBF dalam cabang ganda putra bersama Hendra Setiawan.

Selain itu Markis Kido juga meraih mendali emas pertama untuk Indonesia di Olimpiade Beijing 2008 untuk cabang bulu tangkis ganda putra.

Di partai final pada 16 Agustus 2008 itu, Markis Kido dan Hendra Setiawan juga berhasil menaklukkan pasangan RRC Cai Yun/Fu Haifeng melalui pertarungan sengit 3 set dengan skor 12-21, 21-11, 21-16.

Baca Juga: Lirik Lagu Lost - Maroon 5 dan Terjemahan Bahasa Indonesia

Dilansir bogor.pikiran-rakyat.com dari Twitter @BadmintonTalk, berikut catatan Pencapaian yang pernah ia dapat.

1. World Cup 2006
2. World Championship 2007
3.Olympic Games 2008
4.Asian Games 2010
5. 7-time Southeast Asian Games gold medalist
6. 10 Superseries titles

Sebagai pemain bulu tangkis ganda putra, Markis Kido juga pernah dipasangkan dengan Marcus Gideon.***

Editor: Bayu Nurullah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x