Gladies Lariesa Garina Tatap Olimpiade Paris 2024 Usai Boyong Tiga Medali Emas di PON XX Papua

20 Oktober 2021, 19:40 WIB
Atlet loncat indah Gladies Lariesa Garina boyong tiga medali emas untuk Jawa Timur dalam pertandingan PON XX Papua 2021. /Tangkap layar Instagram/@dispendiksby

PR BOGOR - Gladies Lariesa Garina merupakan atlet potensial asal Jawa Timur yang berhasil mendulang 3 medali emas di arena PON XX Papua 2021.

Gladies Lariesa Garina merupakan atlet Loncat Indah Putri yang jadi perhatian dalam pelaksanaan PON XX Papua 2021.

Event PON XX Papua 2021 merupakan ajang atau debut pertama bagi Gladies Lariesa Garina di kancah Pekan Olahraga Nasional.

Baca Juga: 7 Manfaat Menakjubkan Kelapa yang Harus Kamu Ketahui

Saat meraih tiga medali emas dalam PON XX Papua 2021, usia Gladies Lariesa Garina baru berusia 15 tahun.

Sosok fenomenal di kolam Aquatik PON XX Papua 2021 itu saat ini masih tercatat sebagai salah satu siswa SMP di Jawa Timur.

Munculnya sosok Gladiesa Lariesa Garina di cabang olahraga Aquatik menjadi harapan baru bagi Indonesia di masa depan.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Gemini Besok, 21 Oktober 2021: Perkembangan Dinamis Terjadi di Tempat Kerja

Gladiesa Lariesa Garina dalam PON XX Papua 2021 menyabet medali emas dari papan 1 meter putri, menara putri dan papan 3 meter putri.

Pada PON XX Papua 2021 lalu, Gladiesa Lariesa Garina ikut dalam 3 nomor dan semuanya disabet dengan tiga medali emas.

Saat ini, Gladiesa Lariesa Garina telah jadi harapan baru dan punya potensi yang bagus bagi Indonesia yang akan menghadapi event Sea Games, Asian Games ataupun Olimpiade Paris 2024

Saat berlaga di Arena Akuatik Kampung Harapan, Kabupaten Jayapura, Gladies menjadi yang terbaik, masing-masing pada nomor papan 1 meter putri, menara putri, dan papan 3 meter putri.

Baca Juga: 10 Twibbon Hari Santri Nasional 2021, Rayakan Momentum Ini Download Gratis Sekarang Juga!

Pencapaian tersebut terbilang mengejutkan, mengingat gadis yang masih duduk di bangku SMP itu berstatus debutan dalam pesta olahraga terbesar di Tanah Air ini.

Pada saat PON XX Papua 2021, Gladies Lariesa Garina membuktikan kualitasnya dengan mampu mengalahkan para senior dan atlet nasional lainnya.

Sebut saja, Linadini Yasmin, Maria Natalie D. Anasti, Della Dinarsari Harimurti, serta yang lainnya.

Gladies Lariesa Garina termasuk atlet muda yang dipersiapkan untuk membawa Merah Putih di berbagai ajang besar termasuk Olimpiade Paris XXXIII/2024.

Ketua Komite Teknik Loncat Indah Pengurus Besar Persatuan Renang Seluruh Indonesia (PB PRSI) Ronaldy Herbintoro mengatakan sejak awal Gladies telah berlatih keras menuju Olimpiade Tokyo 2020. Namun karena pandemi Covid-19, persiapan Gladies kurang maksimal.

Baca Juga: Lirik Lagu Denny Caknan – Pingal yang Trending di Media Sosial, Lengkap dengan Terjemahannya

"Tetapi kami tidak berkecil hati, karena masih ada target Olimpiade 2024 di Paris dan Olimpiade berikutnya 2028 di Los Angeles," kata Ronaldy dilansir PikiranRakyat-Bogor.com dari Antara.

Ronaldy berharap setelah PON Papua, kemampuan Gladies terus meningkat sehingga bisa berbicara banyak di pentas internasional.

Ronaldy mengungkapkan potensi Gladies terlihat sejak masih berusia di bawah 10 tahun.

"Gladies memulai loncat indah pada usia 5-7 tahun dan ketika itu hanya ikut saja. Setelah melihat ada potensi, akhirnya kami serius melatihnya," kata Ronaldy.

Baca Juga: Prediksi Chelsea vs Malmo di Liga Champions UEFA 2021-2022, Tayang Pukul 2.00 WIB

Ronaldy optimistis Gladies mampu bersaing di kancah internasional. Sebab, sudah ada sejumlah contoh atlet dari Asia Tenggara yang mampu menjadi yang terbaik di ajang sekelas Olimpiade.

Dengan banyaknya dukungan, Gladies pun mengaku sangat termotivasi untuk bisa terus berprestasi.

"Tentunya, banyak hal yang saya dapat di PON Papua yang menjadi kali pertama saya ikut serta. Harapannya ke depan bisa lebih bagus lagi. Bisa ke jenjang internasional," kata Gladies.***

Editor: Bayu Nurullah

Tags

Terkini

Terpopuler