Jelang Kampanye Akbar Anies-Cak Imin, 3,5 Juta Tiket Sold Out hingga Sulitnya Cari Hotel Dekat Stadion JIS

- 7 Februari 2024, 21:20 WIB
Capres nomor urut 1 Anies Baswedan saat berkampanye di Pamekasan, Jawa Timur pada 31 Januari 2024.
Capres nomor urut 1 Anies Baswedan saat berkampanye di Pamekasan, Jawa Timur pada 31 Januari 2024. /Foto: ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra

PEMBRITA BOGORKampanye Akbar pasangan calon presiden dan calon wakil presiden Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (AMIN) menjadi sorotan publik dengan terjualnya 3,5 juta slot tiket dalam beberapa menit saja.

Dengan antusiasme yang memuncak, masyarakat dari berbagai wilayah Indonesia berbondong-bondong untuk mendaftar dan menghadiri acara tersebut di Jakarta International Stadium (JIS) pada Sabtu, 10 Februari 2024 mendatang.

Sebuah pencapaian yang mencengangkan, bahkan warganet mengatakan lebih sulit mendapatkan tiket kampanye akbar Anies-Cak Imin dibanding mencari tiket konser Coldplay di GBK.

Baca Juga: Anies Baswedan Sampaikan Pidato Penutup di Debat Capres Terakhir: Negara Tidak Berdagang dengan Rakyat!

Rektor Universitas Ibnu Chaldun Bogor Musni Umar juga turut merasakan kesulitan dalam mencari penginapan sejak pekan lalu.

"Sejak Minggu lalu, semua hotel dan penginapan di kawasan JIS sudah di-booking," ujarnya melalui unggahan di Twitter.

Meskipun demikian, dengan bantuan dari kolega, ia berhasil mendapatkan satu kamar di sebuah hotel di sekitar danau Sunter.

Baca Juga: Anies Sebut Warga Ternate Maluku Utara Ingin Perubahan Memajukan Daerah dengan Pilih AMIN di Pilpres 2024

Fenomena ini menggambarkan betapa tingginya minat masyarakat untuk menghadiri kampanye tersebut.

Halaman:

Editor: Muhammad Rizky Suryana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x