Ganjar Pranowo Berharap Ketua MK Baru Suhartoyo Bisa Jaga Marwah Lembaga

- 9 November 2023, 15:00 WIB
Bakal capres PDIP Ganjar Pranowo berharap ketua Mahkamah Konstitusi (MK) pengganti Anwar Usman, Suhartoyo, dapat memulihkan kembali marwah MK.
Bakal capres PDIP Ganjar Pranowo berharap ketua Mahkamah Konstitusi (MK) pengganti Anwar Usman, Suhartoyo, dapat memulihkan kembali marwah MK. /Foto: PR Bogor/Miftahul Ulum

PEMBRITA BOGOR - Bakal calon presiden (bacapres) PDIP Ganjar Pranowo berharap Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) baru Suhartoyo bisa menjaga marwah lembaga konstitusi negara. "Semoga bisa membawa Marwah MK menjadi seperti semula," tutur Ganjar usai menghadiri acara BP2MI di E Hotel, Kelapa Gading, Jakarta Utara, Kamis, 9 November 2023.

Tak lupa, Ganjar juga mengucapkan selamat kepada Suhartoyo usai dipilih menjadi ketua MK baru. "Selamat bekerja," katanya, singkat.

Bakal capres PDIP Ganjar Pranowo berharap ketua Mahkamah Konstitusi (MK) pengganti Anwar Usman, Suhartoyo, dapat memulihkan kembali marwah MK.
Bakal capres PDIP Ganjar Pranowo berharap ketua Mahkamah Konstitusi (MK) pengganti Anwar Usman, Suhartoyo, dapat memulihkan kembali marwah MK. /Foto: PR Bogor/Miftahul Ulum

Suhartoyo Terpilih Jadi Ketua MK Gantikan Anwar Usman

Diberitakan sebelumnya, hari ini Kamis, 9 November 2023, Mahkamah Konstitusi (MK) menyepakati Suhartoyo menjadi Ketua MK baru menggantikan Anwar Usman yang dicopot karena terbukti melanggar etik berat.

Baca Juga: TPN Ganjar Mahfud Apresiasi Putusan MKMK Pecat Anwar Usman sebagai Ketua MK: Dia Sudah Khianati Rakyat

Suhartoyo disepakati melalui musyawarah mufakat para hakim konstitusi dalam rapat pleno tertutup sebagai mekanisme pertama pemilihan pimpinan MK.

"Menyepakati Ketua Mahkamah Konstitusi terpilih adalah Yang Mulia Bapak Dr. Suhartoyo dan insya Allah Senin akan diambil sumpahnya di ruangan ini," kata Wakil Ketua MK Saldi Isra kepada wartawan.

Saldi Isra mengatakan bahwa rapat pleno hakim yang dimulai pukul 09.00 WIB itu dihadiri oleh sembilan hakim konstitusi. Dari hasil diskusi, didapat dua nama yang diajukan sebagai calon Ketua MK, yakni Suhartoyo dan Saldi Isra.

Baca Juga: Tanggapi Isu Nepotisme MK, Hasto PDIP: Ganjar-Mahfud MD Anti Cara-cara Begitu

Halaman:

Editor: Khairul Anwar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah