Tanggapi Isu Nepotisme MK, Hasto PDIP: Ganjar-Mahfud MD Anti Cara-cara Begitu

- 1 November 2023, 16:53 WIB
Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto menyampaikan hasil rapat TPN Ganjar-Mahfud MD dalam sesi wawancara di Gedung High End, Kebon Sirih, Jakarta Pusat pada Rabu siang (1/11)
Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto menyampaikan hasil rapat TPN Ganjar-Mahfud MD dalam sesi wawancara di Gedung High End, Kebon Sirih, Jakarta Pusat pada Rabu siang (1/11) /FOTO: Pikiran Rakyat/Rizky Suryana

PEMBRITA BOGOR - Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto respon soal isu nepotisme di Mahkamah Konstitusi usai rapat Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar-Mahfud MD pada Rabu, 1 November 2023.

Dalam keterangannya, ia menyayangkan sikap MK yang condong untuk memenangkan pihak tertentu. Berdasarkan putusan Perkara Nomor 90/PUU-XXI/2023, syarat batas minimal usia calon presiden (capres) dan calon wakil presiden (cawapres) diubah sehingga buat Gibran Rakabuming Raka bisa jadi RI 2 dalam Pilpres 2024.

Ia mengaitkan dengan hasil rapat TPN Ganjar-Mahfud MD. Menurutnya, pasangan calon tersebut sepakat untuk menghindari nepotisme ketika terpilih nanti. 

Baca Juga: PDIP Kecewa Gibran Terlalu Cepat Jadi Cawapres: Dia Lebih Pilih Aturan MK Daripada Ikut Aturan Partai

"Paslon Ganjar-Mahfud MD sepakat menghindari nepotisme. Hal ini sebagai bentuk komitmen mereka untuk memegang amanat teguh reformasi," ucapnya ketika ditemui oleh tim pembrita-bogor.com di Gedung High End, Kebon Sirih, Jakarta Pusat pada Rabu (1/11).

Di samping isu tersebut, Hasto pernah menerima pengakuan para ketua umum partai di balik pencalonan Gibran sebagai cawapres Prabowo Subianto. Ia berkata PDIP seperti tersandera 'kartu' yang dipegang Jokowi lewat pencalonan tersebut.

"Saya sendiri menerima pengakuan dari beberapa ketua umum partai politik yang merasa kartu truf-nya dipegang. Ada yang mengatakan life time saya hanya harian; lalu ada yang mengatakan kerasnya tekanan kekuasaan," jelas Hasto dalam keterangan tertulis pada Minggu (29/10).

Baca Juga: Ganjar Tanggapi Cuitan Kiky Saputri: Baperan? Enggak, Roastingan Dia Aja Kurang Keras Kok

Halaman:

Editor: Muhammad Rizky Suryana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah