Akirnya Owner PS Store Jadi Tahanan Kota, Polisi Sita Ratusan HP Ilegal dan Rumah Senilai Rp1,15 M

- 29 Juli 2020, 15:01 WIB
Pemilik toko PS Store, Putra Siregar diciduk polisi atas kasus penjualan ponsel ilegal.
Pemilik toko PS Store, Putra Siregar diciduk polisi atas kasus penjualan ponsel ilegal. /Instagram.com/@putrasiregarr17


PR BOGOR - Kemenkominfo tak mau berkomentar banyak berkenaan penangkapan salah satu penjual ponsel ilegal PS Store.

Dikutip Pikiranrakyat-bogor.com dari PMJ News, Direktur Jenderal Sumber Daya dan Perangkat Pos dan Informatika Ismail MT menyerahkan kasus ini kepada pihak Bea Cukai.

Hal tersebut dikatakan Ismail terkait dengan penangkapan owner toko ponsel online PS Store, Putra Siregar, oleh pihak Bea Cukai, Selasa 28 Juli 2020.

Baca Juga: Beruntungnya Irma, Seorang WNI Bisa Haji Bersama Warga dari 160 Negara Lain Meski Ada Wabah Covid-19

“Soal PS Store itu urusannya Bea Cukai. Itu kan penyeleundupan gelap,” ujarnya dalam pernyataannya melalui siaran live di Jakarta, Rabu 29 Juli 2020.

Putra menjadi tersangka tindak pidana kepabeanan. Ratusan ponsel ilegal serta rumah Rp1,15 miliar pun disita negara sebagai denda.

Untuk diketahui, PS Store dan Putra Siregar, dikenal aktif di kanal YouTube-nya, dikenal di kalangan netizen sebagai penjual ponsel bermerek dengan harga miring, alias “HP Pejabat Harga Merakyat”, sesuai slogan toko tersebut.

Baca Juga: Artis VS Diringkus Polisi Imbas Prostitusi Online, Keluarga Vitalia Shesya Buka Suara: VS Bukan Vita

Putra sempat menggaet sejumlah artis papan atas untuk meng-endorse produk ilegalnya itu. Berdasarkan akun Instagram-nya, para artis yang sempat diajak bekerja sama seperti Raffi Ahmad, Baim Wong, hingga Atta Halilintar.

Namun di balik itu, Asosiasi Ponsel Seluruh Indonesia (APSI) justru mengeluhkan masih marak ponsel ilegal beredar di pasaran walaupun pemerintah mengaku sudah memberlakukan aturan pemblokiran handphone black market.

Halaman:

Editor: Amir Faisol

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x