Bantul Yogyakarta Diguncang Gempa 5,2 Magnitudo, Dirasakan Warga Pacitan, Wonogiri hingga Purworejo

- 13 Juli 2020, 06:46 WIB
Ilustrasi gempa
Ilustrasi gempa /PIXABAY/Tumisu/

PR BOGOR - Gempa bumi kembali mengguncang wilayah di Indonesia pada pukul 2.50 WIB, Senin 13 Juli 2020, dini hari.

Dini hari tadi, berdasarkan catatan Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), gempa 5,2 magnitudo ini mengguncang Bantul dan sekitarnya.

BMKG menyebut, gempa berpusat di laut, tepatnya 105 kilometer barat daya Bantul dengan kedalaman sekitar 10 kilometer.

Baca Juga: SPG Mal di Bogor Terkonfirmasi Positif Covid-19, Bima Arya: Saya Perintahkan Tutup dan Lakukan Swab

Gempa dilaporkan terasa di Kota Yogyakarta, Purworejo, Wonogiri, hingga Pacitan Jawa Timur.

Namun, BMKG memastikan, gempa yang terjadi dini hari tdi tidak berpotensi mengalami tsunami.

"Info Gempa dirasakan Mag:5.2, 13-Jul-20 02:50:29 WIB, Lok:8.73 LS, 109.88 BT (Pusat gempa berada di laut 105km BaratDaya Bantul), Kedlmn:10 Km, Dirasakan (MMI): II-III Pacitan, II-III Purworejo, II-III Yogyakarta, II-III Wonogiri," begitu isi laporan BMKG.***

Editor: Amir Faisol

Sumber: BMKG


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x