Tegaskan Tak Punya Akun Twitter, Luhut Binsar Pandjaitan: Saya Hanya Ada Instagram dan Facebook

- 2 Juni 2020, 13:07 WIB
MENTERI Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan.*
MENTERI Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan.* /ANTARA/

 

PR BOGOR - Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi, Luhut Binsar Pandjaitan menegaskan bahwa drinya tidak memiliki akun Twitter dan hanya menggunakan Instagram dan Facebook.

Ungkapan ini disampaikan Luhut Binsar Pandjaitan menepis adanya akun yang mengatasnamakan dirinya di Twitter beranama @lbp_real dengan pengikut sebanyak 2.989 pada Senin 1 Juni 2020.

"Saya, Luhut Binsar Pandjaitan, saya tidak punya akun Twitter. Saya hanya memiliki instagram dan Facebook, Itu saja, terima kasih," kata Luhut Binsar Pandjaitan sebagaiman dikutip Pikiranrakyat-bogor.com dari ANTARA, Selasa 2 Juni 2020.

Dalam pada itu, pihak Kementerian Kemaritiman dan Investasi juga mengonfirmasi bahwa Menteri Luhut tidak memiliki akun Twitter.

Baca Juga: Imbas Pandemi COVID-19, Resmi Menteri Agama Tak Berangkatkan Jamaah Haji Musim 2020

Berdasarkan penelusuran Antara seperti yang dikutip Pikiranrakyat-bogor.com, akun twitter @lbp_real sempat memberikan tweet perdananya.

Dalam twitt perdananya itu, pemilik akun tersebut mengaku sebagai akun pribadai Menteri Koordinator Kemaritiman dan Investasi.

"Ini adalah Akun Pribadai saya dan ini tweet saya yang perdana. Saya akan membagi informasi dengan saudara se-BAngsa dan Se-tanah air, mengenai aktivitas,opini dna caaian saya. Horas!," tweet akun tersebut.

Baca Juga: Kasus COVID-19 di Surabaya Capai 2633, Ratusan Anak Terpapar dan 36 di Antaranya Balita

Sementara pada pukul 12.25 WIB, tim Pikiranrakyat-bogor.com mencoba menelusuri keberadaan akun tersebut namun akun itu sudah di suspend atau ditangguhkan.

Beberapa follower pun memberikan respon kecewa dengan adanya akun tersebut. Namun sebagian mengharapkan agar Luhut memiliki akun twitter hanya sekedar melakukan silaturahmi.

Sementara ada salah satu video yang memperlihatkan Menteri Luhut Binsar Pandjaitan dan mengonfirmasi kalau dirinya tidak memiliki akun twitter.

Baca Juga: Kebijakan New Normal Segera Diterapkan, Berikut ini 5 Langkah Tepat yang Wajib Anda Ketahui

Dalam video itu, Luhut terlihat mengenakan kemeja putih, saat video itu di rekam pun, Luhut mengonfirmasi dengan gayanya yang sangat santai sambil melipat kedua tangannya.

Akun instgramnya sendiri, Luhut Binsar Pandjaitan yang sudah terverifikasi sudah diikuti oleh 31.000 pengikut dan mengunggah sebanyak 56 unggahan.

Unggahan terakhirnya pada Sabtu 23 Mei 2020 sehari sebelum hari raya Idulfitri 1441 H saat memberikan pesan tentang perayaan lebaran di tengah pandemi COVID-19.***

 

Editor: Amir Faisol

Sumber: Antara News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x