Sambil Terisak, Deddy Corbuzier Kenang Pertemuan dengan Syekh Ali Jaber: Sosok yang Luar Biasa

- 14 Januari 2021, 15:44 WIB
Syekh Ali Jaber (kiri) dan Deddy Corbuzier (kanan).
Syekh Ali Jaber (kiri) dan Deddy Corbuzier (kanan). /Kolase dari Instagram.com/@mastercorbuzier dan @syekh.alijaber

"Sebelum itu, saya mau menceritakan dulu tentang Syekh Ali Jaber yang menurut saya beliau adalah sosok yang luar biasa. Saya kenal beliau itu baru sekali yaitu saat menjadi bintang tamu di Poscast saya satu hari setelah penusukan," katanya sambil terisak.

Lebih lanjut, ayah satu anak itu mengaku sangat kagum dengan sosok Syekh Ali Jaber yang begitu baik.

Baca Juga: Bocoran Sinopsis Drama Korea True Beauty Episode 10: Waduh Suho Cemburu Nih... Gegara Foto?

"Orang yang sebaik itu, orang yang mencoba untuk membuat Indonesia menjadi lebih baik, orang yang membuat Pancasila dan NKRI menjadi indah dipanggilnya cepet banget, 44 tahun loh seumuran saya," tutur Deddy Corbuzier.

Deddy mengaku, saat membuat video bersama Syekh Ali Jaber dan Gus Miftah sehari setelah penusukan, agar masyarakat tahu betapa luar biasanya sosok Syekh Ali Jaber.

"Saat itu ia datang ke sini tanpa pengawalan sama sekali setelah ditusuk," ucap dia.

Baca Juga: Menag Gus Yaqut Singgung Peran Besar Syekh Ali Jaber dalam Dakwah di Indonesia: Panutan Umat

Deddy mengungkapkan, sebelum podcast dimulai, Syekh Ali Jaber memimpin solat terlebih dahulu juga bersama Gus Miftah.

Deddy Corbuzier tampak begitu sedih dan kehilangan saat menceritakan kenangan bersama mendiang.

Ia menyatakan belum pernah kehilangan sosok orang yang pernah dirinya ajak berbincang selama dua jam itu.

Halaman:

Editor: Fitri Nursaniyah

Sumber: Instagram @mastercorbuzier


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x