BREAKING NEWS: Pesawat Tempur Hawk 209 Jatuh di Riau, Pilot DIlarikan ke RS Soekirman Usai Melompat

15 Juni 2020, 11:11 WIB
SITUASI permukiman warga yang tertimpa pesawat TNI AU yang jatuh di Riau.* /Antara/

PR BOGOR - Terjadi kecelakaan pesawat tempur jenis BAE Hawk 209 dengan pilot Lettu Pn Apriyanti Ismail dari Skadron Udara 12 Lanud Nurjadin (Rsn) Pekanbaru.

Informasi kecelakaan pesawat tempur ini dikonfirmasi langsung Kepala Dinas Penerangan TNI Angkatan Udara, Marsma TNI Fajar Adriyanto kepada Antara sebagaimana dikutip Pikiranrakyat-bogor.com, Senin 15 Juni 2020.

"Hari ini telah terjadi kecelakaan pesawat termpur pukul 8.13 WIB," kata Fajar.

Baca Juga: Tinjau Stasiun Bogor, Gubernur Anies Baswedan: Aturan Shift Kerja Demi Keselamatan Pekerja

Pilot Lettu Pn Apriyanti Ismail berhasil melemparkan badannya dari peswat menggunakan jection seat dalam kondisi selamat.

Namun, pilot tersebut saat ini dilarikan ke ruamh sakit RS dr. Soekirman untuk menerima pertolongan medis.

Fajar mengonfirmasi, lokasi jatuhnya pesawat berada di ketinggian 5 km dari runway 36 Lanud ROesmin Nurjadi Pekanbaru.

Baca Juga: Gelar Konser Bang Bang Con Selama 1,5 Jam, BTS Diserbu 756.000 ARMY Seluruh Dunia Termasuk Amerika

Saat ini, pihaknya masih mengidentifikasi penyebab jatuhnya pesawat tempur jenis BAE Hawk 209 tersebut.

Warga yang tidak mau disebutkan namanya di pemukiman penduduk di Desa Kubang Jaya, Siak Hulu, Kampr Riau menyaksikan lengasung jatuhnya pesawat tempur jenis BAE Hawk 209 tersebut.

Namun warga setempat belum memastikan melihat adanya korban jiwa dalam jatuhnya pesawat tempur jenis BAE Hawk 209 tersebut.

Baca Juga: Aktor Bollywood Sushant Singh Rajput Tewas Gantung Diri di Rumah, Shah Rukh Khan: Allah Memberkati

"Ya, ada pesawat jath arakya 500 meter dari rumah saya. Kejadian sekira pukul 8.30 WIB," kata warga.

TNI AU berencana mengganti pesawat tempur taktis Hawk 100/200 yang saat ini masih dioperasikan Skadron Udara 1 Lanud Supadio di Pontianak dan Skadron Udara 12 Lanud Roesmin Nurjadin di Pekanbaru Riau.***

Editor: Amir Faisol

Sumber: Antara News

Tags

Terkini

Terpopuler