Begini Tampang Anggota Ormas Berbaju Oranye Palak Sopir Truk di Bogor

- 17 Mei 2023, 15:10 WIB
Tampang teduga pelaku pemalakan sopir truk di Jalan Raya Bantarjaya, Kecamatan Rancabungur, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.
Tampang teduga pelaku pemalakan sopir truk di Jalan Raya Bantarjaya, Kecamatan Rancabungur, Kabupaten Bogor, Jawa Barat. /Tangkapan layar/Twitter @txtdaribogor/

PEMBRITA BOGOR - Seorang pria yang diduga anggota ormas Pemuda Pancasila viral di media sosial usai melakukan pemalakan dan ancaman terhadap sopir pengangkut tabung gas.

Dalam video viral yang dilihat bogor.pikiran-rakyat.com, Kamis, 17 Mei 2023, pria yang tersebut melontarkan kata-kata kasar kepada sopir karena menolak memberikan uang. Bahkan, dia meminta sopir truk berbalik arah.

Kapolsek Rancabungur Iptu Hartanto menyebut pihaknya saat ini sedang melakukan proses pencarian terhadap pelaku. Namun, pelaku sudah melarikan diri.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Tempat Wisata Populer di Puncak Bogor, Cocok Buat Healing

"Pelaku sudah kabur dari rumahnya di wilayah Desa Bantarjaya, Kecamatan Rancabungur, Kabupaten Bogor, Jawa Barat," katanya kepada wartawan, Rabu, 16 Mei 2023.

Hartanto menuturkan kejadian pemalakan terjadi saat sopir truk melintas di Jalan Raya Bantarjaya untuk mengirimkan tabung gas ke wilayah Rancabungur.

Pria berseragam oranye dengan mengenakan motor merah lantas meminta sopir untuk mengeluarkan uang Rp 10 ribu sebagai jatah melewati wilayahnya. 

Baca Juga: Heboh Data BSI Disebar Ransomware LockBit di Dark Web: 'Waktu Negosiasi Habis'

"Jadi si sopir truk itu sedang bertugas mengantarkan tabung gas, dari distributor mau dikirim ke agen-agen gas," kata Hartanto.

Meskipun demikian, sopir truk belum ingin membuat laporan usai video pemalakannya viral. Sebab, menurutnya, belum terjadi pemerasan.

"Sampai saat ini, korban belum membuat laporan karena belum terjadi pemberian uang ke pelaku," tambahnya.

Baca Juga: Tasya Farasya Buat Konten Spill Produk Hingga Dapatkan Keuntungan Ratusan Juta di Shopee Affiliate Program

Viral Pria Berbaju Ormas Pemuda Pancasila Palak Sopir di Rancabungur Bogor

Awalnya terjadi perdebatan antara keduanya. Terduga pelaku meminta uang kepada sopir truk yang sedang melintas. adu mulut terjadi karena sopir tidak ingin memberikan uang kepada pria tersebut.

Di dalam video viral, terduga pelaku terlihat mengenakan seragam salah satu organisasi kemasyarakatan Pemuda Pancasila.

Tak hanya itu, terduga pelaku juga terlihat marah-marah dan mengeluarkan kata-kata makian terhadap sopir truk.

Baca Juga: Viral Narapidana Nobar Film Miracle In Cell No 7 di Penjara, Tawa dan Tangis Warga Binaan Menggema

Sopir tersebut menegaskan tidak pernah diminta membayar saat melintas Jalan Raya Bantarjaya. Namun, terduga pelaku tetap bersikeras meminta bayaran karena truk melintas melalui wilayahnya. 

"Saya di sini bayar pajak, Pak," ujar sopir truk.

"Ya bayar pajak, tapi jalur siapa?" balas terduga pelaku.

"Saya mah di sini bayar pajak kan udah," jawab sopir truk.

"Gue nggak nanya lo bayar pajak, lo ngelewatin wilayah gue," kata terduga pelaku. 

"Saya udah berapa tahun, Pak, lewat sini," ucap sopir truk.

Baca Juga: Video Viral Penyelamatan Anak Kucing di Tol Becakayu Bekasi, Aksi Heroik Petugas Banjir Ucapan Terima Kasih

"Justru peraturannya baru sekarang ini nih gue buat," tegas terduga pelaku. 

"Itu banyak truk yang lewat tapi nggak dimintain uang," kata sopir truk.

"Gue mintain semua (uangnya)," ujar pelaku. 

"Nggak ada Bang, saya juga buat ini, nih," balas sopir truk.

"Ya ngomong lo, jangan bilang bayar pajak bayar pajak lo. Nggak lo ngomong tadi, bayar pajak bayar pajak, t*i lo," ucap pelaku dengan nada tinggi sambil menggedor badan truk.

Baca Juga: Viral Luka Bakar Karyawan D'Crepes, Perusahaan Angkat Bicara

Dapatkan update berita pilihan seputar Bogor, Jawa Barat, nasional, dan breaking news setiap hari dari https://bogor.pikiran-rakyat.com. Caranya klik link https://gnews/prbogor kemudian klik tombol ikuti. Setelahnya, Anda bisa mengetahui informasi terbaru dari kami.***

Editor: Ina Yatul Istikomah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah