Harga Tiket Masuk Wisata Cibalung Happy Land Cijeruk Bogor, Ini Fasilitas yang Ditawarkan

27 April 2024, 23:00 WIB
Harga tiket masuk objek wisata Cibalung Happy Land di Cijeruk, Bogor. /Foto: YouTube

PEMBRITA BOGOR - Ingin mencari destinasi wisata keluarga di Bogor? Cibalung Happy Land bisa menjadi pilihan yang menarik. Sebelum mengunjunginya, ada baiknya untuk mengetahui informasi lengkap tentang Cibalung Happy Land, termasuk lokasi, atraksi, jam operasional, dan cara menuju ke sana.

Tempat wisata ini menawarkan beragam aktivitas seru yang menarik bagi pengunjung. Tak heran jika pada hari libur dan akhir pekan selalu dipadati oleh wisatawan yang ingin menghabiskan waktu bersama keluarga dengan mencoba aktivitas-aktivitas menarik yang tersedia.

Baca selengkapnya informasi harga tiket masuk objek wisata Cibalung Happy Land, yang terletak di wilayah Cijeruk, Kabupaten Bogor.

Objek Wisata Cibalung Happy Land Bogor

Cibalung Happy Land menyediakan beragam kegiatan, termasuk lukis caping, memancing, kejar-kejar bebek, membajak sawah, panen sayuran, memerah susu, menanam padi, menanam pohon naga, menanam stroberi, bermain voli lumpur, perang bantal, balapan karung lumpur, dan masih banyak lagi.

Informasi lebih lanjut tentang paket kegiatan yang ditawarkan dapat ditemukan di situs web resmi Cibalung Happy Land.

Baca Juga: Innalillahi, Remaja Tewas di Lampu Merah Simpang Sentul Bogor, Diduga Korban Tawuran

Waterpark di Cibalung Happy Land terletak di antara pepohonan dan sungai, menciptakan suasana alam yang sejuk.

Kolam-kolam di waterpark ini bervariasi, termasuk kolam landing, kolam kiddy, kolam arus, kolam ember tumpah, dan kolam bayi. Di sekitar kolam, tersedia saung-saung untuk bersantai atau makan siang.

Cibalung Happy Land buka setiap hari mulai pukul 09.00 hingga 17.00 WIB, tetapi pada akhir pekan, buka satu jam lebih awal yaitu pukul 08.00 WIB dan tutup pada pukul 17.00 WIB.

 

Harga Tiket Masuk Cibalung Happy Land Bogor

Harga tiket masuk hari biasa Rp25.000 dan hari Sabtu-Minggu sebesar Rp30.000.

Tarif masuk Waterpark

- Tiket masuk reguler Waterpark
Hari biasa: Rp40.000
Akhir pekan: Rp50.000

- Tiket masuk Waterpark Plus
Hari biasa: Rp55.000
Akhir pekan: Rp65.000

Biaya parkir

- Parkir sepeda motor: Rp5.000
- Parkir mobil: Rp10.000
- Parkir bus kecil: Rp30.000

Cibalung Happy Land juga menyediakan berbagai wahana yang bisa dinikmati baik secara perorangan maupun berkelompok.

- Paintball (Min. 4 orang): Rp125.000
- Archery War: Rp125.000
- Rafting Adventure (Min. 10 orang): Rp260.000
- Rafting Family (Min. 10 orang): Rp230.000

Lokasi Cibalung Happy Land Bogor

Lokasinya terletak di Jalan Manunggal VII, RT 01/RW 02, Cibalung, Kecamatan Cijeruk, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, sekitar 22 km dari pusat kota Bogor dengan waktu tempuh sekitar 30 hingga 40 menit.

Untuk mencapai Cibalung Happy Land, wisatawan dapat menggunakan kendaraan pribadi menuju Ciawi melalui Tol Bogor-Ciawi-Sukabumi, keluar di pintu tol Caringin, dan menuju Jalan Manunggal. Kemudian, belok kanan ke Jalan Cihideung, dan lokasinya berada di sebelah kiri jalan.***

Editor: Khairul Anwar

Tags

Terkini

Terpopuler