Niat dan Tata Cara Mandi Wajib setelah Berhubungan, Lengkap dengan Dalilnya

- 4 September 2023, 20:00 WIB
Berikut niat dan tata cara mandi wajib setelah berhubungan lengkap dengan dalilnya.
Berikut niat dan tata cara mandi wajib setelah berhubungan lengkap dengan dalilnya. /NU Online

PEMBRITA BOGOR - Bagi umat Muslim yang sudah menikah, niat dan tata cara mandi wajib merupakan hal penting yang perlu diketahui.

Hal ini dikarenakan mandi wajib harus dilakukan untuk menghilangkan hadas besar setelah berhubungan suami istri. Jika tidak dilakukan, maka dapat menghalangi beberapa ibadah, seperti salat, baca Al Quran, hingga saat melakukan thowaf.

Lantas, seperti apa niat dan tata cara mandi wajib setelah berhubungan? Sebelum mengetahui hal tersebut, ada beberapa hal terkait mandi wajib yang perlu diketahui. Berikut ini ulasan selengkapnya.

Baca Juga: Pertalite Akan Dihapus Tahun Depan, Keputusan Ada di Tangan Jokowi

Pengertian mandi wajib

Melansir dari laman NU Online, mandi wajib berbeda dari mandi biasa, yang dilakukan untuk membersihkan dan menyegarkan badan. Mandi wajib harus dilakukan untuk menghilangkan hadas besar karena bersetubuh atau keluar mani.

Kedua hal itu disebut al-Jinabat dalam istilah fiqih karena bersetubuh ataupun keluar air mani menghalangi seseorang untuk melaksanakan ibadah.

Ibadah, seperti shalat, baca Alquran, atau tawaf tidak dapat dilakukan sebelum melakukan mandi wajib. Dalam keterangan al-Munawi, keduanya dinamakan jinabat, karena jauh dari suci dan hanya bisa kembali suci setelah mandi wajib.

Baca Juga: Nadiem Makarim Terbitkan Aturan Permendikbudristek No 53 Tahun 2023, Mahasiswa S1 Tidak Wajib Bikin Skripsi

Halaman:

Editor: Muhammad Rizky Suryana

Sumber: NU Online


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x