Bacaan Doa Turun Hujan, Lengkap dengan Terjemahan Indonesia Beserta Keutamaannya

- 14 September 2021, 09:25 WIB
Ilustrasi doa
Ilustrasi doa /Pixabay/ mohamed_hassan/

PR BOGOR - Turunya hujan ke muka bumi merupakan satu diantara sekian banyak nikmat yang Allah berikan kepada semua makhluk.

Dengan turunnya hujan manusia dapat memenuhi kebutuhan dasarnya, tumbuhan akan tumbuh subur, dan hewan-hewan akan terjaga kehidupannya.

Dengan begitu, Islam mengajarkan melalui perintah yang dibawa Rasulullah Shallallahu ’alaihi wa sallam untuk mensyukuri turunya hujan dengan membaca doa.

Membaca doa saat turun hujan merupakan salah satu kebaikan yang diridhoi oleh Yang Maha Kuasa.

Baca Juga: Informasi dan Jadwal Vaksinasi Covid-19 Bogor Sinovac untuk Ibu Hamil, Puskesmas Jampang, 15 September 2021

Selain itu, dengan membaca doa saat turun hujan, menandakan kepatuhan dan ketaatan kepada Nabi Muhammad Shallallahu ’alaihi wa sallam.

Berikut Hadits yang menganjurkan untuk membaca doa saat turun hujan. Dari Ummul Mukminin, ’Aisyah radhiyallahu ’anha,

إِنَّ النَّبِىَّ -صلى الله عليه وسلم- كَانَ إِذَا رَأَى الْمَطَرَ قَالَ اللَّهُمَّ صَيِّباً نَافِعاً

“Nabi shallallahu ’alaihi wa sallam ketika melihat turunnya hujan, beliau mengucapkan, ”Allahumma shoyyiban nafi’an” [Ya Allah turunkanlah pada kami hujan yang bermanfaat]”. (HR. Bukhari no. 1032)

Halaman:

Editor: Muhamad Gilang Priyatna


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x