Video Viral Petugas Tol Persulit Pemadam Kebakaran Melintas, Jasa Marga Mohon Maaf

- 21 Maret 2023, 13:01 WIB
Petugas tol Jasa Marga halangi damkar yang mau melintas di Gerbang Tol Jatiwarna 1, Bekasi, Jawa Barat, Senin 20 Maret 2023.
Petugas tol Jasa Marga halangi damkar yang mau melintas di Gerbang Tol Jatiwarna 1, Bekasi, Jawa Barat, Senin 20 Maret 2023. /Twitter @Heraloebss

Pihaknya mengaku akan melakukan evaluasi di lapangan. Petugas yang ada dalam video tersebut juga akan diberikan teguran.

Baca Juga: Sempat Viral Kawanan Begal Motor Beraksi di Warteg Tambun Bekasi, Kini Pelaku Sudah Diringkus Polisi

Kata Panji, Jasa Marga secara prosedur sudah menyiapkan satu lajur yang dapat dilalui kendaraan petugas dalam kondisi darurat atau kendaraan prioritas.

“Untuk mengantisipasi berbagai ukuran kendaraan, mayoritas disiapkan lajur paling kiri pada gerbang tol dengan lebar lajur sesuai Standar Geometri Jalan Bebas Hambatan Untuk Jalan Tol oleh Bina Marga No. 007/BM/2009,” tuturnya.

Apabila ada kendaraan yang mau melintas dalam kondisi darurat, petugas customer service bisa menonaktifkan sensor dan mencatat kendaraan tersebut.

Baca Juga: Kecelakaan Motor Vs TransJakarta, Pengemudi Wanita Asal Bekasi Tewas

“Dalam hal kondisi darurat, petugas Customer Service Supervisor (CSS) Jasa Marga akan menonaktifkan Automatic Lane Barrier (ALB) serta mencatat jumlah dan golongan kendaraan yang melintas,” jelas Panji.

“Selanjutnya hal ini akan dituangkan dalam Berita Acara dan dilaporkan kepada instansi terkait dengan melampirkan tangkapan CCTV dan data dukung lainnya sebagai kelengkapan administrasi pembayaran tol," imbuhnya.

Dapatkan update berita pilihan tentang Bogor, Jawa Barat, nasional, dan breaking news setiap hari dari https://bogor.pikiran-rakyat.com. Caranya klik link https://gnews/prbogor kemudian klik tombol ikuti. Setelahnya, Anda bisa mengetahui informasi terbaru dari kami.***

Halaman:

Editor: Citra Nuraini

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x