Siapakah Taliban di Afghanistan? Mengenal Sosok Kelompok Militan Islam yang Kini Tengah Berkuasa

- 20 Agustus 2021, 08:14 WIB
Siapakah Taliban di Afghanistan? Mengenal sosok kelompok militan Islam yang kini tengah berkuasa.
Siapakah Taliban di Afghanistan? Mengenal sosok kelompok militan Islam yang kini tengah berkuasa. /REUTERS/Stringer

"Pada intinya – ideologinya, cara mereka melihat Islam, cara mereka melihat penerapan hukum agama di masyarakat – [Taliban] tidak berubah secara fundamental sebagai sebuah gerakan,” kata Vali R. Nasr, profesor Majid Khadduri studi Timur Tengah dan hubungan internasional di Universitas Johns Hopkins, dikutip PikiranRakyat-Bogor.com dari Vox.

Apa tujuan Taliban menguasai Afghanistan?

Pada dasarnya, Taliban ingin mengembalikan Syariah atau hukum Islam ke Afghanistan dan mereka yang tidak dapat meninggalkan negara itu harus beradaptasi dengan cara hidup yang belum pernah mereka lihat dalam dua dekade.

Ketika terakhir memerintah Afghanistan dari tahun 1996 hingga 2001, terdapat banyak hak perempuan yang dilarang.

Baca Juga: Ikatan Cinta 20 Agustus 2021: Elsa Ajukan Pembelaan Usai Divonis, Hakim Kurangi Masa Hukuman?

Antara lain perempuan tidak bisa bekerja, tidak diizinkan bersekolah dan harus menutupi wajah mereka serta ditemani oleh kerabat laki-laki jika mereka ingin keluar dari rumah.

Pada masa kekuasaanya, musik, TV, dan bioskop pun dilarang.

Kelompok militan Islam itu mengatakan akan mengakhiri pendidikan campuran gender dan mengembalikan hukum Islam ke tempat sentral di masyarakat.

Selama pembicaraan mengenai penyelesaian politik dalam beberapa tahun terakhir, para pemimpin Taliban membuat jaminan kepada Barat bahwa perempuan akan menikmati hak yang sama sesuai dengan apa yang diberikan oleh Islam, termasuk kemampuan untuk bekerja dan menempuh pendidikan.

Baca Juga: Link Nonton The Penthouse 3 Episode 11 Sub Indo: Jun Ki Menyatakan Perasaannya pada Su Ryeon

Halaman:

Editor: Nurul Fitriana

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x