7 Tanaman Hias Penyerap Debu, Bermanfaat dan Cocok untuk Dalam Ruangan

16 Juni 2021, 21:53 WIB
Ilustrasi Spider Plant, salah satu tanaman hias penyerap debu terbaik dalam ruangan.n /Unsplash

PR BOGOR – Selain mempercantik ruangan di dalam rumah atau kantor, ada beberapa jenis tanaman hias penyerap debu yang bisa membantu menjaga kebersihan udara.

Debu yang ada dalam ruang tertutup seperti rumah atau kantor bisa mengganggu kesehatan. Karenanya, membersihkan debu perlu dilakukan secara rutin.

Selain membersihkan rumah dari debu, menaruh tanaman hias penyerap debu dalam rumah bisa jadi salah satu cara menjaga kebersihan udara.

Beberapa jenis tanaman penyerap debu yang cocok ditaruh di dalam rumah juga termasuk mudah dalam perawatannya.

Baca Juga: 7 Tanaman Hias dalam Ruangan yang Mampu Menyerap Racun di Udara

Ini dia tanaman hias penyerap debu yang cocok untuk di dalam rumah.

1. Sri rejeki (chinese evergreen)

Tanaman penyerap debu yang pertama adalah sri rejeki atau dikenal juga dengan nama chinese evergreen.

Sri rejeki adalah tanaman berdaun lebar dan bergelombang yang diyakini efektif menyaring debu dalam ruangan.

Tanaman ini juga mampu menyerap zat-zat racun yang ada di dalam rumah, seperti benzena, formalin, karbon monoksida, dan formaldehida.

Baca Juga: 8 Tanaman Hias Aglonema Paling Populer dan Bernilai Tinggi

2. Spider plant

Tanaman penyerap debu seperti spider plant bisa membuang karbon monoksida dan nitrogen dioksida dalam ruangan.

Selain itu, tanaman yang menyerupai laba-laba ini juga mampu menyerap karbon monoksida, benzena, dan formaldehida.

3. Lidah buaya

Selain dikenal sebagai tanaman obat, ternyata lidah buaya juga bisa menyerap karbon dioksida di udara dan mengubahnya menjadi oksigen.

Tak banyak yang tahu, kalau lidah buaya juga bisa menyerap dan menghilangkan gelombang radioaktif di lapisan atmosfer.

Baca Juga: Ini Cara BNI Dukung Pelaku UKM Tanaman Hias Agar Bisa Perluas Pasar hingga ke Luar Negeri

Perawatan lidah buaya pun terbilang mudah. Anda hanya perlu sesekali menyiramnya dengan air dan menaruhnya di bawah cahaya matahari.

4. Lidah mertua

Dikenal juga dengan nama Sansevieria, lidah mertua merupakan tanaman hias yang bisa menyerap debu, polusi, serta racun-racun di udara seperti karbon dioksida.

Selain itu, tanaman ini juga efektif membuang racun berupa formaldehida, benzena, dan xylene.

Tanaman lidah mertua bisa menambah keindahan ruangan dalam rumah atau kantor.

Lidah mertua juga mudah dipelihara. Anda tidak perlu sering-sering menyiram tananman ini.

Baca Juga: Ada Tanaman Janda Bolong Langka Berhasil Terjual Rp31 Juta di Belgia, Kok Bisa?

Ditambah lagi, lidah mertua bisa tumbuh dengan baik di segala suhu ruangan.

5. Peace lily

Peace lily tidak hanya cantik sebagai penghias rumah, namun juga berfungsi sebagai tanaman penyerap debu.

Menurut penelitian yang dilakukan NASA, tanaman berbunga putih ini bisa menyaring racun, seperti amonia, benzena, formaldehida, dan toluene pada udara di ruangan tertutup.

Perawatan tanaman ini hanya perlu disiram dengan air ketika daun mulai layu.

Baca Juga: Manfaat Kulit Kentang yang Jarang Diketahui, Jadi Cemilan Lezat hingga Pupuk Tanaman Hias

Namun, hindari dari paparan sinar matahari langsung yang bisa menyebabkan daun tanaman terbakar.

6. Rubber Plant (karet kebo)

Rubber plant atau karet kebo adalah tanaman hias penyerap debu yang berasal dari India. Tanaman ini bisa menyaring zat racun seperti karbon dioksida atau formaldehyde.

Karet kebo tidak memerlukan perawatan khusus, Anda hanya perlu menyiram dengan air yang cukup agar tanah tetap lembab.

7. Dracaena

Dracaena adalah tanaman penyerap debu yang memiliki panjang dan lebar dengan tepian daun berwarna putih, merah, dan krem.

Baca Juga: Jadi Negara Pertama di Asia, Thailand Legalkan Ganja Sebagai Tanaman Komersil

Tanaman hias ini dapat menangkal xylene, formalin, benzena, dan trikloroetilen.

Untuk merawat tanaman ini Anda hanya perlu menjaga tanah agar lembab.

Jadi, tidak perlu menyiram dengan banyak air yang justru bisa menyebabkan tanaman mati.

Menaruh tanaman hias penyerap debu di dalam ruangan tidak hanya mempercantik penampilan rumah atau kantor, namun juga bisa menjaga agar udara tetap bersih.

Jadi, tunggu apa lagi? Yuk, mulai menanam tanaman tersebut!***

Editor: Mohammad Syahrial

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler