Synchronize Fest 2023 Day 1: Penuh Nostalgia, dari Reuni SM*SH, Momen Iwan Fals hingga Rhoma Irama Berdendang

3 September 2023, 16:13 WIB
Iwan Fals x Sawung Jabo tampil di Synchronize Fest, Jumat 1 September 2023. Robohkan setan yang berdiri mengangkang. /Pikiran Rakyat/Yusuf Wijanarko

PEMBRITA BOGOR - Hari pertama Synchronize Fest 2023 dipukau dengan penampilan nostalgia dari deretan musisi ternama Indonesia.

Berlangsung di Gambir Expo, Kemayoran, Jakarta Pusat, Synchronize Fest 2023 Day 1 menampilkan setlist yang mayoritas diisi musisi lawas.

Sebut saja Iwan Fals dan Sawung Jabo, Kris Dayanti, Deddy Dhukun Mus Mujiono, hingga salah satu band populer dekade 1990-an Jamrud.

Baca Juga: Synchronize Festival 2023, Begini Cara Beli Tiket dan Harganya, Buruan Sebelum Kehabisan!

Ada juga reuni personil SM*SH, boy band yang populer di era awal 2010-an. Beberapa personil SM*SH seperti Rafael, Morgan, dan Ilham mengisi panggung Lake Stage.

Bagaimana penampilan para musisi di Synchronize Fest 2023 Day 1? Simak ulasan selengkapnya.

Lake Stage: Reuni personil SM*SH

Penampilan mengejutkan datang dari grup pria SM*SH. Lama tidak terdengar, Rafael dan kawan-kawan reuni di panggung Synchronize Fest 2023.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Film yang Mirip Squid Game, Cocok Jadi List Tontonan Selanjutnya di Akhir Pekan

Tampil mulai pukul 21.15 WIB, mereka menyanyikan lagu "I Heart You" yang booming pada awal dekade 2010-an. Selain itu, lagu remake "Inikah Cinta" sukses buat cewek-cewek penggemar SM*SH larut dalam nostalgia.

Sebelumnya, ada juga penampilan dari duet Deddy Dhukun dan Mus Mujiono di Lake Stage. Tampil antara pukul 20.00 WIB hingga 20.45 WIB, mereka membawakan lagu andalan seperti "Tanda-tanda" dan "Masih Ada".

Forest Stage: Energi Jimi Multhazam buat hanyut penonton Synchronize Fest

Morfem jadi bintang utama di stage ini. Jimi Multhazam dan kawan-kawan bawakan salah satu lagu populer grup musik lawas Rumahsakit, yaitu Kuning.

Baca Juga: Rekomendasi Drama Korea Romantis Terbaik yang Wajib Ditonton, Siapkan Tisu sebelum Nonton Dijamin Baper!

Alunan suara Jimi saat nyanyikan lagu band yang dibentuk tahun 1994 ini buat semua penonton terpukau.

Morfem yang tampil mulai pukul 21.15 WIB di hari pertama ini juga membawakan lagu andalannya bertajuk "Roman Underground" dan "Jungkir Balik".

District Stage: Comeback Jamrud warnai Synchronize Fest 2023

Jamrud bawakan lagu-lagu andalannya di stage ini, di antaranya yaitu "Putri", "Ajari Aku Mencintaimu", serta "Surti dan Tejo".

Baca Juga: Apa Kabar Poco X3 Series? Ini Dia Daftar Harga Terbarunya Bulan Agustus 2023, Beli di Shopee

Energi vokalis Jamrud, Krisyanto sukses buat penonton menghentakkan tubuhnya. Krisyanto tampil dengan setelan a la musisi luar negeri di event ini, lengkap dengan topi baseball-nya.

Selain Jamrud, grup musik lainnya yang tampil di District Stage di antaranya yaitu Fiersa Besari, The Changcuters, dan Barasuara.

Dynamic Stage: Full nostalgia, dari Iwan Fals hingga Rhoma Irama dan Soneta

Dynamic Stage hadirkan beragam musisi lawas dalam panggung megah Synchronize Fest 2023.

Baca Juga: Iwan Fals Luncurkan Album 'Pun Aku', Kisahkan Masa Reformasi

Salah satunya Iwan Fals dan Sawung Jabo. Lagu populer mulai dari "Hio" hingga "Kesaksian" dilantunkan oleh duet musisi ini.

Baik Iwan maupun Jabo juga saling bercerita tentang suka-duka mereka saat masih tampil di grup musik Swami.

Bahkan keduanya juga bercerita tentang masa-masa melawan rezim Orde Baru kala itu, lewat bahasan makna di balik lagu "Bongkar".

Baca Juga: NIKKE Umumkan Kolaborasi dengan Game Populer NieR Automata, Beri Banyak Hadiah Selama Event!

"Pas kata 'penindasan', itu awalnya bukan itu liriknya, tapi Jabo yang minta liriknya jadi 'penindasan'. Karena penindasan itu bukan Cuma ada di Indonesia, tapi di seluruh dunia," jelas Iwan.

Selain Iwan Fals dan Sawung Jabo, grup musik Soneta juga hadir di panggung Synchronize Fest. Bahkan, penonton dikejutkan dengan asyiknya Rhoma Irama menyanyikan lagu "Butter" milik BTS.

Kolaborasi Soneta dan Dipha Barus membawakan lagu-lagu populer seperti "Darah Muda", "Adu Domba", "Mirasantika", "Azza", "Terajana", dan "Insya Allah".

Baca Juga: Kabar Baik buat ARMY, Lagu BTS Butter Masuk Nominasi Grammy Awards 2022 untuk Kategori Ini

Di samping itu, idol grup JKT48 juga nostalgia dengan membawa member generasi pertama ke Synchronize Fest 2023.

Lagu populer mereka seperti "Fortune Cookie" dan "Heavy Rotation" dilantunkan oleh ex gen 1 seperti Melody, Veranda, Kinal, Shanju, Beby, dan Nabilah bersama member JKT48 saat ini.

Shanju mengaku deg-degan saat tampil bersama member generasi baru JKT48.

"Deg-degan banget tapi senang karena bisa nostalgia pas masih di JKT48," ucap kekasih atlet bulu tangkis Jonathan Christie itu.

Baca Juga: The Changcuters, HIVI! dan JKT48 Ikut Ramaikan West Java Festival 2023, Berikut Lokasi dan Rangkaian Acaranya

Dapatkan update berita pilihan tentang Bogor, Jawa Barat, nasional, dan breaking news setiap hari dari https://bogor.pikiran-rakyat.com. Caranya klik link https://gnews/prbogor kemudian klik tombol ikuti. Setelahnya, Anda bisa mengetahui informasi terbaru.***

Editor: Khairul Anwar

Tags

Terkini

Terpopuler