Bikin Takjub! 5 Idol Korea Selatan Ini Sukses Perbaiki Keadaan Ekonomi Keluarga yang Terlilit Utang

25 November 2020, 21:17 WIB
POTRET Iu, idol Korea Selatan yang sukses setelah debutnya.* /Instagram.com/@dlwlrma/

PR BOGOR - Tidak dapat dipungkiri, banyak anak-anak di dunia ini yang mencoba peruntungan menjadi public figure untuk menghasilkan banyak uang.

Nyatanya tidak banyak yang tahu fakta sesungguhnya dibalik kehidupan para idol di Korea Selatan.

Tak sedikit idol di Korea Selatan yang mempunyai kondisi keadaan ekonomi yang kurang bahkan dililit utang.

Baca Juga: Hubungan Papua dan Sunda, Ridwan Kamil: di mana pun Berada, Kita harus Bisa Beradaptasi seperti Air

Sebagaimana diberitakan Pikiranrakyat-bandungraya.com sebelumnya dalam artikel "5 Idol Korea Selatan Ini Langsung Bayar Utang Orang Tua Usai Sukses, Nomor 1 Dijuluki Malaikat!", berikut daftar 5 idol Korea Selatan yang bisa langsung membayar lunas utang para orang tua saat sudah menjadi public figure.

1. IU

Dikenal sebagai Ratu tangga lagu Korea Selatan, IU dengan paras cantik dan suara lembutnya selalu berhasil menghipnotis penggemar dan non-penggemar ketika album atau proyek barunya keluar.

Baca Juga: Sama-Sama di Bandara Soekarno Hatta, Begini Penjelasan Lengkap Ngabalin Soal Edhy Prabowo Ditangkap

Kini sukses jadi artis, IU dulu hidup dalam kesusahan. Beruntungnya, lagu IU 'Good Day' berhasil membawa namanya hingga besar seperti saat ini.

Belakangan, IU mengaku telah membayar seliruh utang keluarganya dengan kesuksesan lagu 'Good Day'. Perlu diketahui, IU juga dikenal sebagai malaikat karena dia sangat dermawan dan aktif memberikan sumbangan.

2. Chungha

Baca Juga: Covid-19 di Bogor Capai 40an per Hari, Bima Arya ke Dinkes: Cari Gedung Kosong, Jadikan Rumah Sakit

Sebelum debut menjadi idol, Chungha mengaku telah menjalani hidup yang cukup sulit. Setelah debut dan sukses, Chungha langsung membayar utang keluarganya.

Dalam siaran belakangan, Chungha mengaku bahwa setelah dia terkenal dan bisa menghasilkan uang, dia membayar lunas semua utang orang tuanya. Chungha juga membelikan ibunya tas bagus.

Chungha juga mengatakan pada ibunya untuk tak sungkan menggunakan uang yang dihasilkan dia.

Baca Juga: Bamiyan Afghanistan Diguncang Bom Magnet, Korban Tewas Mencapai 14 Jiwa dan 45 Orang Alami Luka-luka

3. Zico Block B

Zico sempat membuka masa lalunya bersama keluarga. Sebelum debut, Zico mengaku keluarganya cukup kesulitan dengan masalah utang.

Setelah sukses menjadi rapper dari boy group Block B, juga jadi orang dibalik lagu-lagu Block B, Zico menghasilkan banyak uang dengan royalti yang ia dapat.

Baca Juga: Aktivitas Guguran Merapi Meningkat, BPBD Imbau Masyarakat Teliti agar Tidak Terpengaruh Kabar Hoaks

4. Sungyeol INFINITE

Sungyeol adalah salah satu idol yang blak-blakan mengatakan bahwa mimpinya adalah membayar lunas semua utang keluarganya.

Dan dia benar-benar melakukan itu! Debut bersama INFINITE, membuat Sungyeol sukses besar dan menghasilkan banyak uang untuk membayar lunas utang di keluarganya.

Baca Juga: Jokowi Angkat Bicara Soal Menteri Edhy Prabowo yang Ditangkap KPK Dini Hari Ini: Saya Percaya KPK

5. Hyeri Girl's Day's

Setelah debut dan sukses besar bersama Girl's Day's, Hyeri akhirnya bisa membayar lunas utang-utang keluarganya.

Dia bahkan memberikan keluarganya apartemen mewah dan mobil mahal untuk membuktikan cintanya pada keluarga.*** (Fitri Nursaniyah/Pikiranrakyat-bandungraya.com)

Editor: Yuni

Sumber: PR Bandung Raya

Tags

Terkini

Terpopuler