Ingin Kulit Wajah Terlihat Lebih Cerah? Berikut 3 Resep Ramuan Perawatan dengan Ekstrak Lemon

- 8 November 2020, 06:15 WIB
Lemon
Lemon /Unsplash/eggbank

PR BOGOR - Lemon merupakan salah satu buah yang kaya akan vitamin C dan dikenal dengan baik dapat secara efektif membersihkan kulit dan mengecilkan pori-pori besar.

Ekstrak lemon bisa menghilangkan kotoran yang menumpuk dan tersumbat di pori-pori, sehingga membuat wajah menjadi lebih sehat dan bersih.

Kandungan alfa-hidroksi yang ada pada lemon pun dapat membantu menghilangkan komedo dan bintik-bintik hitam lainnya secara efektif.

Baca Juga: Weekend Mau Nginap di Hotel Puncak, Pemkab Bogor Wajibkan Bawa Hasil Rapid Test

Dikutip Pikiranrakyat-bogot.com dari Boldsky. Tiga ramuan perawatan diri menggunakan ekstrak lemon ini bisa digunakan untuk dapatkan kulit wajah yang bersih dan bercahaya.

1. Lulur Lemon + Garam

Lulur ini bisa membantu menghilangkan sel kulit mati dengan mudah dan praktis. Campuran garam dan lemon memiliki sifat anti-bakteri yang dapat menjaga kulit tetap bersih dan bebas dari infeksi.

Baca Juga: Yuri Eks JKT48 Gugur di MasterChef Indonesia Season 7, Warganet Bereaksi Hingga Trending di Twitter

Campurkan setengah sendok teh ekstrak lemon, satu sendok makan garam, dan satu sendok teh air dengan baik. Oleskan campuran ini pada wajah sebelum secara merata.

Halaman:

Editor: Yuni

Sumber: Bold Sky


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x