Begini Kata Ketua Umum PSSI Erick Thohir soal Kabar Perpanjangan Kontrak STY: Tunggu Hasil Dia di Piala Asia

- 18 Januari 2024, 17:00 WIB
Ketum PSSI, Erick Thohir (tengah) saat nonton bareng laga Timnas Indonesia vs Irak Grup D Piala Asia 2023.
Ketum PSSI, Erick Thohir (tengah) saat nonton bareng laga Timnas Indonesia vs Irak Grup D Piala Asia 2023. /Foto: Dok. PSSI

Dalam menjalin kerjasama dengan Shin Tae-yong, Erick menyatakan adanya saling penghargaan dan dukungan.

"Kita saling menghargai. Saya sama coach STY berkomunikasi baik. Saya dukung. Kemarin ada minta tambahan bus, saya bantu. Minta tambahan dokter, saya bantu. Saya dukung pasti. Saya tidak pernah mendiskriminasi pelatih mana pun," ujar Erick.

Meski memberikan dukungan, Erick mengakui bahwa tugas Shin Tae-yong tidaklah mudah. Indonesia terakhir kali berpartisipasi dalam Piala Asia pada 2007, sementara timnas Indonesia U-23 baru pertama kali tampil di Piala Asia U-23.

Baca Juga: Shin Tae Yong Evaluasi Match Indonesia vs Palestina: Bingung Lawan Juara Dunia Nanti

"Ini tidak mudah, ini sejarah juga. Ketika kita pertama kalinya tim senior bisa masuk Asia Cup setelah 17 tahun, yang U-23 juga tidak pernah masuk. Tidak mudah," ungkap Erick.

Pertandingan fase grup Piala Asia 2023 berikutnya akan mempertemukan Timnas Indonesia melawan Vietnam.

Laga ini akan dijadwalkan berlangsung di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, pada Jumat, 19 Januari 2024 pukul 21.30 WIB.***

Halaman:

Editor: Muhammad Rizky Suryana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah