Sudah Tiba di Bandung, Ini Nomor Punggung yang Bakal Dipakai Levy Madinda di Persib: Saya Ingin Nostalgia

31 Juli 2023, 09:30 WIB
Gelandang baru Persib Bandung Levy Madinda mengaku sudah tidak sabar menjalani debut bersama tim Maung Bandung. Dia memilih nomor 15 karena ingin mengingat masa lalu. /dok. Persib/

PEMBRITA BOGOR - Gelandang anyar Persib Bandung , Levy Madinda sudah berada di Bandung pada Minggu, 30 Juli 2023. Pemain asal Gabon, Levy Madinda diperkirakan sudah siap menjalani latihan perdananya bersama Persib Bandung hari ini, Senin 31 Juli 2023.

Levy Madinda juga berpeluang melakoni pertandingan debutnya bersama Persib Bandung saat menghadapi Bali United FC pada pekan keenam BRI Liga 1 musim 2023/2024 di Stadion GBLA, Kamis, 3 Agustus 2023.

Gelandang kelahiran Libreville ini juga datang di saat yang tepat karena suasana tim sedang bagus dikarenakan Persib Bandung meraih tiga poin perdana saat berhasil mengalahkan Persik Kediri. Sekaligus Levi Madinda mengungkapkan kesiapannya memberikan kemampuan terbaiknya untuk Maung Bandung.

Baca Juga: ROUND UP: Viral Kasus Sopir Fortuner Tampar Pengendara Lain di Kelapa Gading Berakhir Damai

"Pertama, selamat untuk tim yang di pertandingan kemarin meraih kemenangan. Itu sangat bagus dan telah menambah kepercayaan diri semua orang. Besok akan menjadi bab baru untuk saya dan saya siap memberikan segalanya," ungkap Levy dilaman resmi Persib.

Levi Madinda juga mengungkapkan sudah mengambil keputusan terkait nomor punggung yang akan dikenakan selama membela Persib Bandung. Selain nomor punggung 15, Levy Madinda juga menyukai nomor 92 dikarenakan angka kelahirannya 1992.

Gelandang serang baru Persib Bandung, Levy Madinda yang direkrut pada bursa transfer Liga 1 2023 sudah datang. Dia pakai nomor punggung 15. /dok. PERSIB

Alasa Levy Madinda Pilih Nomor Punggung 15 untuk Perkuat Persib Bandung

Namun, pemain asal Gabon berusia 31 tahun tersebut memilih nomor punggung 15 bersama Persib di BRI Liga 1 musim 2023/2024. Nomor punggung 15 juga bukan nomor sembarangan, karena sempat dipakai oleh Firman Utina yang berjasa membawa Maung Bandung juara ISL 2014.

Baca Juga: Kapal USS Blue Ridge Berlabuh di Pelabuhan Tanjung Priok, Besok Hari Terakhir Sebelum Keliling Dunia Lagi

Keputusan Levy Madinda memilih nomor punggung 15 bukan tanpa alasan. Eks pemain Celta Vigo tersebut mengatakan, nomor punggung 15 tersebut sempat ia pakai ketika mengawali karir sebagai pemain sepak bola di negaranya, Gabon.

"Saya memilih nomor 15 musim ini bersama Persib. Dulu, ketika masih bermain di Gabon, saya sudah memakai nomor punggung ini. Sekarang, saya memakainya lagi," kata Levy Madinda.

Dapatkan update berita pilihan seputar Bogor, Jawa Barat, nasional, dan breaking news setiap hari dari https://bogor.pikiran-rakyat.com. Caranya klik link https://gnews/prbogor kemudian klik tombol ikuti. Setelahnya, Anda bisa mengetahui informasi terbaru dari kami.***

Editor: Ina Yatul Istikomah

Tags

Terkini

Terpopuler