Kunjungi Pondok Pesantren di Karawang, Anies: Jangan Lagi Ada Perbedaan Sekolah Agama dan Sekolah Umum

- 4 Desember 2023, 15:08 WIB
Capres Anies Baswedan berkampanye di Pondok Pesantren Modern Nurussalam di Kabupaten Karawang, Jawa Barat, Senin (4/12).
Capres Anies Baswedan berkampanye di Pondok Pesantren Modern Nurussalam di Kabupaten Karawang, Jawa Barat, Senin (4/12). /Foto: ANTARA/Bagus Ahmad Rizaldi

PEMBRITA BOGORCalon presiden (capres) nomor urut 1, Anies Baswedan, menyuarakan pentingnya persamaan fasilitas pendidikan antara sekolah umum dan agama.

Saat berkunjung ke Pondok Pesantren Modern Nurussalam di Kabupaten Karawang, Jawa Barat, Anies menegaskan bahwa semua pelajar, baik di sekolah umum maupun agama, adalah anak Indonesia yang layak mendapatkan fasilitas setara.

Dalam kunjungannya, Anies menyatakan visinya untuk mengubah sektor pendidikan jika terpilih sebagai presiden ke-8 RI pada Pilpres 2024.

Baca Juga: Anies Janjikan Bangun Sistem Transportasi Umum Bogor-Jakarta Lebih Baik: Agar Uang Tak Habis Terlalu Banyak

Ia menekankan perlunya menghilangkan perbedaan antara sekolah negeri dan swasta, serta antara sekolah umum dan agama.

"Tidak lagi ada dibeda-bedakan antara negeri dan swasta. Jangan dibedakan antara sekolah umum dan sekolah agama," kata Anies di hadapan para santri dan pengajar pesantren tersebut.

Anies juga menginginkan keadilan dan kesetaraan di sektor pendidikan, dengan membangun pendidikan di semua lini, tidak hanya di sekolah pemerintah.

Baca Juga: Fix! Debat Capres Pilpres 2024 Bakal Dimulai 12 Desember 2023

Halaman:

Editor: Muhammad Rizky Suryana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah