Kemenpan RB: Ada Wacana Tenaga Honorer Bakal Diangkat Jadi PNS Tahun 2021, Ujar Tjahjo Kumolo

- 7 September 2020, 15:09 WIB
Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) Tjahjo Kumolo.*
Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) Tjahjo Kumolo.* /HUMAS MENPAN RB

PR BOGOR - Kementerian Pendayagunaan Apartur Sipil Negara (Kemenpan RB) memiliki wacana yang bisa menjadi kabar bahagia bagi sejumlah tenaga honorer lantaran mereka akan diangkat menjadi Pegawai Negeri Sipil (PNS).

Para tenaga honorer yang akan diangkat menjadi PNS itu berasal dari golongan perawat, dokter, bidan, tenaga penyuluh dan tenaga pendidik atau guru. Wacana ini akan dilakukan pada tahun 2021

Tahun ini pun CPNS ditiadakan karena awalnya akan fokus terhadap Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kontrak. Namun, harus tertunda karena pandemi Covid-19 yang melanda.

Baca Juga: 'Anda akan Membayarnya', Isi Email Isabella Guzman untuk Sang Ibu Jelang Aksi Pembunuhan Brutalnya

Demikian disampaikan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan RB) Tjahjo Kumolo.

Tjahjo Kumolo menambahkan, kebutuhan beberapa formasi seperti bidan, perawat, dokter dan penyuluh tersedia sekitar 200 ribu. Sementara guru sekitar 1 juta.

Bagi tenaga honorer yang sudah mengabdi puluhan tahun dan sesuai dengan kualifikasi bisa mengikuti seleksi pada tahun 2021.

Baca Juga: 6 Fakta Isabella Guzman, Tikam Ibunya 151 Kali di Kamar Mandi, Bebas Hukuman dan Kelabui Petugas

Namun Tjahjo Kumolo menyebutkan, rekrutmen CPNS 2021 nantinya akan bersifat terbatas dan sesuai kebutuhan formasi saja.

Halaman:

Editor: Amir Faisol

Sumber: setkab


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x