Ganjar Pranowo Bertemu Cak Imin, Kasih Hadiah Sepasang Burung Lovebird Warna Merah-Hijau

- 19 Agustus 2023, 19:41 WIB
Ganjar Pranowo memberi hadiah sepasang burung Lovebird berwarna merah dan hijau kepada Cak Imin saat bertemu kemarin, Jumat, 18 Agustus 2023.
Ganjar Pranowo memberi hadiah sepasang burung Lovebird berwarna merah dan hijau kepada Cak Imin saat bertemu kemarin, Jumat, 18 Agustus 2023. /Tangkapan layar/Istimewa

PEMBRITA BOGOR - Bakal calon presiden (capres) Ganjar Pranowo melakukan pertemuan dengan Ketua Umum Partai Kebangkitan Nasional (PKB) Muhaimin Iskandar (Cak Imin) dan menghadiahinya sepasang burung lovebird berwarna gradasi merah dan hijau yang identik dengan PDI Perjuangan yang berwarna merah dan PKB yang berwarna hijau.

Ganjar memberikan sepasang burung itu kepada Cak Imin saat mereka berdua melakukan pertemuan di salah satu kafe yang berada di Jakarta Selatan, pada Jumat, 18 Agustus 2023 kemarin.

"Saya punya hadiah buat Cak Imin. Cak Imin kan suka burung, saya kasih hadiah burung," kata Ganjar.

Baca Juga: 5 Tempat Wisata di Italia yang Wajib Dikunjungi Wisatawan, Ada Menara Pisa hingga Museum Vatikan

Ganjar dan Cak Imin terlihat menikmati teh bersama di kafe tersebut sambil mengobrol santai, mereka bahkan juga bersulang sesaat sebelum meminum teh. Tidak hanya itu, saat bertemu keduanya dengan kompak mengenakan kemeja yang memiliki warna seirama.

Ganjar Pranowo Beri Hadiah Burung Lovebird ke Cak Imin, Sebut Simbol Setia

Ganjar Pranowo memberikan hadiah ke Cak Imin. Sebuah kandang burung yang ditutupi kain hitam diberikan. Ketika Cak Imin membuka kain penutup kandang, ternyata isinya sepasang burung Lovebird.
Ganjar Pranowo memberikan hadiah ke Cak Imin. Sebuah kandang burung yang ditutupi kain hitam diberikan. Ketika Cak Imin membuka kain penutup kandang, ternyata isinya sepasang burung Lovebird. /Istimewa

Kemudian, bakal capres yang diusung PDI Perjuangan itu memberikan hadiah kepada Cak Imin, terlihat sebuah kandang burung yang tertutupi oleh kain hitam, saat Cak Imin membuka kain hitam yang menutupi kandang, dirinya tersenyum melihat isi dari kandang yang tertutup kain hitam adalah sepasang burung Lovebird.

Ganjar menilai hadiah yang diberikannya itu memiliki makna tersendiri, yakni arti kesetiaan yang dimiliki oleh burung lovebird. Tidak hanya itu, sepasang burung lovebird itu berwarna merah dan hijau yang identik dengan warna PDI Perjuangan dan PKB.

Baca Juga: RedDoorz vs OYO: Mana yang Bikin Nyaman? Ketahui Kekurangan dan Kelebihannya di Sini

"Lovebird itu setia, jadi kalau dia mati, pasangannya bisa ikut mati. Dan ini spesial Cak, lovebird-nya berwarna merah dan hijau," jelasnya.

Cak Imin seketika tersenyum setelah mendengar ucapan Ganjar. Kemudian dirinya melihat kembali warna sepasang burung lovebird yang telah diberikan Ganjar untuk memastikan.

Menanggapi hal tersebut, Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto menilai positif pertemuan antara bakal capres Ganjar Pranowo dengan Cak Imin karena silaturahmi merupakan salah satu budaya bangsa Indonesia.

Baca Juga: Puan Maharani Tanggapi soal Golkar Dukung Prabowo, PDIP Disebut Masih Buka Pintu Bila Putar Haluan

"Pertemuan tersebut sangat positif, menunjukkan bahwa dialog antarpemimpin merupakan hal yang sangat penting dan sesuai kultur bangsa," kata Hasto di Jakarta, Jumat, 18 Agustus 2023.

Dirinya juga menilai, pertemuan yang dilakukan di salah satu kafe yang berada di Jakarta Selatan itu berlangsung santai dan rileks, namun berubah mendalam saat keduanya berbincang mengenai dinamika politik nasional serta arah tujuan masa depan bangsa dan negara.

"Karena persahabatan Pak Ganjar dan Cak Imin sudah berlangsung lama, maka pertemuan tersebut terasa menggembirakan, jauh dari kesan tegang. Keduanya dipersatukan oleh masa lalu, dan harapan serta imajinasi terhadap masa depan," ujarnya.

Baca Juga: Bamsoet Berharap Presiden Terpilih 2024 Lanjutkan Pembangunan Nasional di Era Presiden Jokowi

Dapatkan update berita pilihan seputar Bogor, Jawa Barat, nasional, dan breaking news setiap hari dari https://bogor.pikiran-rakyat.com. Caranya klik link https://gnews/prbogor kemudian klik tombol ikuti. Setelahnya, Anda bisa mengetahui informasi terbaru dari kami.***

Editor: Khairul Anwar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah