Beri Restu AHY Jadi Cawapres Dampingi Anies Baswedan di Pilpres 2024, PKS: Dia yang Paling Cocok

- 12 Agustus 2023, 16:00 WIB
Presiden PKS Ahmad Syaikhu memberi sinyal menyetujui duet Anies-AHY di Pilpres 2024. Menurutnya, AHY sudah matang.
Presiden PKS Ahmad Syaikhu memberi sinyal menyetujui duet Anies-AHY di Pilpres 2024. Menurutnya, AHY sudah matang. /Tangkapan layar Instagram /@agusyudhoyono

PEMBRITA BOGOR - Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Ahmad Syaikhu memberikan sinyal restui Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) untuk menjadi bakal calon wakil presiden (cawapres) dampingi Anies Baswedan di Pemilihan Presiden Pilpres 2024.

Syaikhu menilai, AHY adalah sosok yang memiliki banyak pengalaman. Adapun AHY pernah berada di dunia militer selama belasan tahun hingga masuk ke dunia politik sebagai calon gubernur DKI Jakarta pada 2017 lalu dan saat ini menjadi Ketua Umum Partai Demokrat.

"AHY seperti yang saya katakan, sosok yang sudah tertempa dengan berbagai pengalaman dan ini membuat dia semakin matang, sehingga insyaallah kita juga optimis dengan perjalanan hidup beliau," ucap Ahmad setelah peluncuran buku Tertralogi Transformasi AHY di Djakarta Theater, Jakarta Pusat, Kamis, 10 Agustus 2023 malam.

Baca Juga: Rekomendasi Lagu 17 Agustus 1945 yang Cocok Jadi Playlist untuk Meriahkan Lomba, Bikin Semangat Terus Membara

Walaupun begitu, PKS telah memberikan wewenang secara penuh kepada Anies untuk menentukan cawapres yang akan mendampinginya di Pilpres 2024, begitu pula dengan dua partai politik yang juga tergabung dalam Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) yakni Partai Demokrat dan Partai NasDem.

Presiden PKS Isyaratkan Restui AHY Jadi Bacawapres Anies: Beliau Sudah Tertempa Berbagai Pengalaman

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Agus Yudhoyono (AHY) (@agusyudhoyono)

Ketiga partai pengusung Anies sebagai capres hanya memberikan saran dan masukan dalam menentukan cawapres. Maka dari itu, dirinya mengatakan tidak tahu secara pasti kapan Anies akan mengumumkan cawapres yang akan mendampinginya.

"Pak Anies akan memberikan pernyataan kapan akan diputuskan. Kami hanya memberikan pertimbangan-pertimbangan," kata Syaikhu.

Halaman:

Editor: Ina Yatul Istikomah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x