Bos Pelayaran Ditembak Lima Kali di Kantornya di Kelapa Gading Jakarta, Polisi Temukan 4 Peluru

- 14 Agustus 2020, 19:10 WIB
Ilustrasi penembakan.
Ilustrasi penembakan. /PIXABAY/Alexas_Fotos

PR BOGOR - Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Yusri Yunus menyebutkan, bos perusahaan pelayaran berinisial S ditembak sebanyak lima kali di Gading Square, Pegangsaan Dua, Kelapa Gading, Jakarta Utara, Kamis 13 Agustus 2020, kemarin.

Hal itu diketahui setelah pihak kepolisian kembali melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) pada Jumat 14 Agustus 2020 menemukan satu lagi selongsong peluru.

Sebelumnya, polisi telah menemukan empat selongsong peluru pada pemeriksaan sementara usai korban ditemukan tewas.

Baca Juga: Imbas Lockdown Berkepanjangan, Konsumsi Merosot, Investasi Turun Tajam, Malaysia Diambang Resesi

Baca Juga: Bersitegang di Pesawat dengan Anak Amien Rais yang Tak Mau Matikan Ponsel, Polisi Tunggu Laporan KPK

"Tadi pagi Krimum Polda Metro Jaya bersama-sama dengan Reskrim Polres Jakarta Utara lakukan olah TKP kembali dan ditemukan satu selongsong lagi," ujar Yusri Yunus kepada wartawan di Polda Metro Jaya sebagaiana dikutip Pikiranrakyat-bogor.com dari RRI, Jumat 14 Agustus 2020.

Temuan selongsong peluru itu juga dikuatkan dengan hasil visum kedokteran, hasilnya juga menyimpulkan adanya lima tembakan di tubuh korban.

"Serta dikroscek juga dari hasil visum awal Rumah Sakit Kramat Jati ternyata ada 5 tembakan," tuturnya.

Baca Juga: Bongkar Bahasa Tubuh Jokowi Saat Menyampaikan Pidato Kenegaraan, Pakar: Ada yang Tidak Sinkron

Halaman:

Editor: Amir Faisol

Sumber: RRI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x