Prabowo Tunjuk Bambang Subianto dan Mulyadi Pimpin BPD Gerindra

- 9 Agustus 2021, 19:25 WIB
Menhan Prabowo Subianto.
Menhan Prabowo Subianto. /Dok. Kemhan/

PR BOGOR – Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto, menunjuk Bambang Kristiono sebagai Ketua Dewan Eksekutif Badan dan Pengawas Disiplin (BPD) partai.

Selain Bambang, Prabowo juga menunjuk Mulyadi sebagai Sekretaris Dewan Eksekutif BPD. Penunjukan ini berdasarkan surat keputusan perombakan susunan pengurus Dewan Eksekutif BPD yang ditandatangani Prabowo pada 2 Agustus 2021.

Sementara, adik Prabowo, Hasim Djojohadikusimo ditunjuk sebagai Ketua Komite Dewan Pengarah BPD Partai Gerindra dan Moekhlas Siddik sebagai wakil ketua.

Kepada awak media, Bambang mengatakan, keberadaan BPD partai sangat dibutuhkan untuk mempertahankan eksistensi Gerinda di masyarakat.

Baca Juga: Gresyia Poli-Apriyani Rahayu Bersama Para Peraih Medali Olimpiade Tokyo Dapat Formasi Khusus Jadi PNS

“Partai Gerindra didirikan untuk mendapatkan kepercayaan masyarakat menduduki kekuasaan negara secara konstitusional, makanya kebreadaan BPD ini sangat relevan
untuk mempertahankan eksistensi Partai Gerindra di tengah masyarakat Indonesia yang semakin cerdas dan kritis dewasa ini," kata Bambang.

Menurut Bambang, BPD Partai Gerindra memiliki tugas mengarahkan dan mematangkan disiplin dan perilaku seluruh pengurus dan kader di seluruh tingkatan.

Arahan ini diperlukan agar visi dan misi Gerindra bisa berjalan dengan baik.

“Visi Partai Gerindra, adalah menjadi partai politik yang mampu menciptakan kesejahteraan rakyat, keadilan sosial dan tatanan politik negara yang melandaskan diri pada nilai-nilai nasionalisme dan religiusitas dalam wadah Negara Kesatuan Republik Indonesia yang berdasarkan pada Pancasila dan Undang-Undang Dasar 1945,” kata Wakil Ketua Komisi I DPR RI ini.

Halaman:

Editor: Muhamad Gilang Priyatna


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah