Ferdinand Hutahaean Minta Jokowi Pecat Arifin Tasrif, 'Menteri ESDM Tidak Jelas Ngapain'

- 20 April 2021, 17:20 WIB
Ferdinand Hutahaean minta Presiden Jokowi mencopot jabatan Menteri ESDM dari Arifin Tasrif karena dinilai tidak becus bekerja.
Ferdinand Hutahaean minta Presiden Jokowi mencopot jabatan Menteri ESDM dari Arifin Tasrif karena dinilai tidak becus bekerja. /Kolase dari ANTARA dan Twitter.com/@FerdinandHaean3

PR BOGOR - Mantan politisi Partai Demokrat, Ferdinand Hutahaean menyampaikan permintaan pada Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Di tengah ramainya isu reshuffle atau perombakan Kabinet Indonesia Maju, Ferdinand Hutahaean menyinggung satu nama menteri yang dinilai tidak punya kinjerja.

Menteri yang dibicarakan oleh Ferdinand Hutahaean itu adalah Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Arifin Tasrif.

Baca Juga: Jozeph Paul Zhang, Takut Ada Pihak Manfaatkan Isu Konflik Horizontal, Jazuli Disemprot Ferdinand Hutahaean

Menurut penilaian Ferdinand Hutahaean, Arifin Tasrif adalah satu di antara menteri Kabinet Indonesia Maju yang tidak bekerja.

"Arifin Tasrif ini salah satu menteri yang paling tak bekerja, tak punya kinerja," tulis dia sebagaimana dikutip PRBogor.com dari akun Twitter @FerdinandHutahaean3, Selasa, 20 April 2021.

Ia lantas meminta Presiden Jokowi menurunkan jabatan Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) yang saat ini dipangku Arifin Tasrif.

Baca Juga: Netizen Nyinyir, Ferdinand Hutahaean Justru Kagumi Yuni Shara Kenakan Ulos Batak: Tambah Cantik dan Makin Muda

Alasannya, ia ingin sektor energi di Tanah Air makin menggeliat dan mencapai target bauran energi.

"Pak @jokowi mohon menteri ini diganti spy sektor energi mengeliat dan target bauran energi bisa dicapai dgn kerja keras," tutur dia.

Diketahui, Arifin Tasrif baru-baru ini mengumumkan bahwa Pemerintah Indonesia baru akan berkomitmen untuk menyetop impor BBM dan LPG pada 2030 mendatang.

Baca Juga: Ekspesi Habib Rizieq Ditolak, Ferdinand Hutahaean: Alhamdulilah, Kebenaran akan Terbuka

"Dalam strategi nasional ini kita rencanakan di tahun 2030 kita tidak lagi mengimpor BBM, dan diupayakan juga tidak lagi melakukan impor LPG," kata Aririn Tasrif sebagaimana disiarkan di kanal YouTube Sekretariat Presiden.

Menanggapi hal itu, Ferdinand lantas berharap Presiden Jokowi mengganti posisi Menteri ESDM oleh orang lain.

"Menteri @KementerianESDM tak jelas ngapain, semoga pak Presiden ganti org ini," tulis dia.***

Cuitan Ferdinand Hutahaean soal Menteri ESDM Arifin Tasrif.
Cuitan Ferdinand Hutahaean soal Menteri ESDM Arifin Tasrif. Tangkapan layar YouTube/@FerdinandHaean3

Editor: Fitri Nursaniyah

Sumber: YouTube Sekretariat Presiden Twitter @FerdinandHaean3


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah