Setelah Berhasil Diuji, Pfizer Klaim Vaksin Covid-19 Miliknya Aman Digunakan untuk Anak

- 2 April 2021, 07:05 WIB
Perusahaan farmasi asal Amerika Serikat, Pfizer mengklaim vaksin Covid-19 mereka sudah ramah anak-anak usia 12-15 tahun.
Perusahaan farmasi asal Amerika Serikat, Pfizer mengklaim vaksin Covid-19 mereka sudah ramah anak-anak usia 12-15 tahun. /PIXABAY/Torstensimon /

PR BOGOR - Pandemi Covid-19 yang melanda dunia, menuntut seluruh manusia di dunia untuk bersatu melawannya. Selain dengan melakukan protokol kesehatan, tentu dengan bantuan vaksin Covid-19.

Penemuan vaksin Covid-19 merupakan satu di antara bukti nyata perlawanan umat manusia terhadap pandemi ini.

Pfizer merupakan sebuah perusahaan farmasi multinasional milik Amerika Serikat. Mereka baru-baru ini berhasil menemukan vaksin Covid-19 yang aman digunakan untuk anak.

Baca Juga: Ramalan Shio Babi, Monyet dan Anjing Jumat, 2 April 2021: Cek Keberuntunganmu Soal Cinta

Dikutip PRBogor.com dari Antara, pihak Pfizer telah mengumumkan hasil uji coba tahap ke tiga kepada anak berusia 12-15 tahun.

Hasil menunjukkan efikasi sebesar 100 persen dan respon antibodi yang kuat. Bahkan lebih kuat dibandingkan pada uji coba sebelumnya kepada orang berusia 16-25 tahun.

Melalui setengah dari 2.260 peserta studi berada dalam kelompok plasebo dan diberi larutan garam, dan setengahnya lagi menerima vaksin.

Baca Juga: LINK STREAMING Drama Korea Mouse Episode 10, Tayang Malam Ini Pukul 20.30 WIB

Pihak Pfizer mengatakan bahwa vaksin mereka direspons dengan baik oleh anak berusia 12-15 tahun. Mereka adalah anak-anak yang belum pernah terinfeksi Covid-19 dan beberapa yang sudah pernah terinfeksi.

Albert Bourla selaku Ketua dan CEO Pfizer mengatakan bahwa Pfizer akan memperluas otorisasi vaksin agar dapat digunakan pada golongan yang lebih muda.

Halaman:

Editor: Fitri Nursaniyah

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x