Kabar Terbaru Gempa di Majene, 8 Orang Meninggal Dunia dan 637 Orang Alami Luka-luka

- 15 Januari 2021, 13:00 WIB
BNPB catat tambahan data korban jiwa dan kerusakan bangunan akibat gempa Majene. /BNPB
BNPB catat tambahan data korban jiwa dan kerusakan bangunan akibat gempa Majene. /BNPB /

Kemudian terdapat kerusakan bangunan yang terdiri dari 300 unit rumah warga, satu unit Puskesmas, dan satu Kantor Danramil Malunda.

Terkait upaya yang dilakukan, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Majene, Kabupaten Mamuju, dan Kabupaten Polewali, melakukan pendataan dan mendirikan tempat pengungsian.

Baca Juga: Sebut Raffi dan Ahok hanya Tamu, Ferdinand Hutahaean 'yang Diproses Hukum Adalah Pembuat Kerumunan'

Selain itu, BPBD setempat juga berkoordinasi dengan TNI-Polri, Basarnas, Relawan, dan instansi terkait lainnya.

Diberitakan sebelumnya, Gempa berkekuatan magnitudo 6,2 mengguncang wilayah Kabupaten Majene, Sulawesi Barat, pada dini hari tadi.

Kepala Pusat Gempa Bumi dan Tsunami BMKG, Bambang Setiyo Prayitno dalam keterangan tertulisnya mengatakan bahwa wilayah Majene diguncang gempa pukul 01.28 WIB.

Baca Juga: Tak Percaya Ramalan Mbak You Sebut Jokowi Dilengserkan, Muannas: Tangkap! Persis Kasus Haikal

Bambang menjelaskan, gempa dengan magnitudo 6,2 di Majene ini disertai beberapa gempa susulan.

Berdasarkan hasil analisis, gempa bumi di Majene ini episenternya berada di darat pada kedalaman 10 km di koordinat 2,98 LS dan 118,94 BT atau sekitar enam km arah timur laut Majene.

Gempa dirasakan di daerah Majene, Mamuju pada skala IV-V MMI serta Palu, Mamuju Tengah, Mamuju Utara, dan Mamasa pada skala III MMI.***

Halaman:

Editor: Yuni

Sumber: BNPB


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah