Jelang Kampanye Akbar di Jakarta 10 Februari 2024: Prabowo Undang SBY, Anies Izinkan Warga Masuk Tanpa Tiket

8 Februari 2024, 20:00 WIB
Anies Baswedan dan Prabowo Subianto saat debat kelima Pilpres 2024 di Jakarta Convention Center (JCC), pada Minggu 4 Februari 2024. /Foto: Tangkapan layar YouTube KPU RI/

PEMBRITA BOGORPesta demokrasi semakin memanas menjelang Pilpres 2024. Pasangan capres dan cawapres nomor urut 2 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka siap menggelar kampanye akbar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) pada Sabtu, 10 Februari 2024.

Acara bertajuk ‘Pesta Rakyat untuk Indonesia Maju’ itu menjadi sorotan, terutama dengan kehadiran sejumlah artis ternama dan tokoh nasional.

Menurut Komandan Tim Komunikasi Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran, Budisatrio Djiwandono, kampanye tersebut akan dihadiri oleh berbagai artis ternama Tanah Air.

Baca Juga: Wiranto Ungkap Alasan Harus Coblos Prabowo 14 Februari Nanti: Presiden Wajib Bisa Joget!

Djiwandono menyebutkan, "Pengisi acaranya banyak sekali, mulai dari Dewa 19 feat Ari Lasso dan Ello, Raffi Ahmad, NTRL, Andre Taulany, Gus Miftah, Cak Percil, Lesti Billar, banyak sekali."

Prabowo Subianto menggendong anak kecil disela memberikan pidato politik saat menghadiri Konser Indonesia Maju di Stadion Baharoeddin Siregar, Deli Serdang, Sumatera Utara, Rabu (7/2/2024). /Foto: Antara Foto/Galih Pradipta.

Selain dihadiri oleh para artis, kampanye ini juga akan diramaikan oleh beberapa tokoh nasional dan petinggi partai koalisi, seperti Ketua Dewan Majelis Partai Demokrat, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).

Para peserta yang ingin hadir dipersilakan dengan kapasitas yang terbuka untuk umum dan gratis.

Baca Juga: Janji Prabowo: Saya Akan Lindungi Semua Umat Beragama dan Etnis di Indonesia, Meskipun Mereka Nggak Pilih Saya

Timnas AMIN Izinkan Warga Tanpa Tiket Ikut Kampanye Akbar Anies-Muhaimin di JIS

Kampanye Akbar AMIN di JIS, Sabtu 10 Februari 2024. /Foto: Antara/Aditya Pradana Putra dan Budi Candra Setya

Sementara itu, kampanye akbar terakhir pasangan Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar juga menarik perhatian.

Kapten Timnas AMIN Syaugi Alaydrus menegaskan bahwa meskipun ada kuota tiket, pendukung yang tidak mendapatkan tiket tetap diperbolehkan hadir.

"Kita pengin memenuhi stadion JIS itu dengan beragam elemen masyarakat," ujarnya.

Baca Juga: Pesan Kampanye Anies Baswedan di NTB: Jangan Jual Belikan Suara, Demi Perubahan dan Nasib Bersama!

Terkait antusiasme masyarakat, terdapat laporan bahwa kampanye akbar Anies Baswedan mendapatkan respons yang luar biasa.

Bahkan, pesanan tiketnya melebihi pemesanan tiket konser Coldplay di GBK pada November 2023 lalu. Klaim dari Timnas AMIN menyebutkan sekitar 3,5 juta orang memesan tiket kampanye akbar via aplikasi Goers.

Anies Baswedan menyampaikan kekagumannya terhadap animo yang begitu besar dari masyarakat.

Melalui Instagram-nya, Anies menyebut momen Kumpul Akbar di JIS menjadi momentum penting dalam gerakan perubahan.

Keamanan dan kenyamanan peserta menjadi prioritas menurut Timnas AMIN. Oleh karena itu, peserta yang hadir akan tetap dibatasi untuk mencegah hal-hal yang tidak diinginkan terjadi.

"Untuk keamanan dan kenyamanan akan ditutup supaya orang tidak masuk lagi," kata Syaugi.

Sementara itu, Sekretaris Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran Nusron Wahid mengklaim bahwa setengah juta orang telah mendaftar untuk hadir pada kampanye akbar Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka di GBK pada Sabtu, 10 Februari 2024.***

Editor: Muhammad Rizky Suryana

Tags

Terkini

Terpopuler