INNALILLAHI, Pria Asal Sukabumi Tewas Tertabrak Kererta di Bogor saat Hendak Nyebrang Rel

- 18 Juni 2024, 16:30 WIB
Pria bernama Muhamad Hasan (22) tewas tertabrak kereta api (KA) di lintasan rel Kelurahan Kedungbadak, Kecamatan Tanahsareal, Kota Bogor. Korban tewas tertabrak saat menyeberang rel menggunakan headset.
Pria bernama Muhamad Hasan (22) tewas tertabrak kereta api (KA) di lintasan rel Kelurahan Kedungbadak, Kecamatan Tanahsareal, Kota Bogor. Korban tewas tertabrak saat menyeberang rel menggunakan headset. /Foto: Polres Bogor Kota

PR BOGOR - Sebuah kecelakaan tragis terjadi di perlintasan rel kereta api Jalan Sholeh Iskandar, Kelurahan Kedungwaringin, Kecamatan Tanah Sareal, pada Selasa pagi, 18 Juni 2024. Seorang pria bernama Muhammad Hasan (22) tewas seketika setelah tertabrak kereta KRL Commuter Line yang melaju dari arah Jakarta menuju Bogor.

Menurut Kapolsek Tanah Sareal Kompol Ariani insiden tersebut terjadi ketika korban yang berasal dari Kampung Bobojong RT 02 RW 01, Kecamatan Sukalarang, Sukabumi, Jawa Barat, hendak menyeberangi perlintasan kereta.

"Korban tertabrak di jalur Jakarta-Bogor sekitar pukul 7.30," ungkapnya kepada wartawan.

Kronologi Kejadian Pria Tertabrak Kereta di Bogor

Jenazah pria tertabrak KRL Commuter Line di Kedung Badak, Bogor, sudah dievakuasi ke RSUD Ciawi.
Jenazah pria tertabrak KRL Commuter Line di Kedung Badak, Bogor, sudah dievakuasi ke RSUD Ciawi. /Foto: Polres Bogor Kota

Seorang pegawai material yang juga saksi mata di lokasi kejadian, Wijih, menyebut korban sempat diberi peringatan oleh warga sekitar.

Namun diduga tidak mendengar karena mengenakan headset, korban pun terpental usai ditabrak kereta. Video yang beredar menunjukkan momen memilukan ketika MH tertabrak.

Baca Juga: Olah TKP Mobil Tertabrak KRL Commuter Line di Cibinong Bogor: Perlintasan Kereta Kurang Rambu Peringatan

Lebih lanjut, pihak kepolisian dan PT Kereta Api Indonesia (KAI) telah melakukan investigasi di lokasi kejadian.

"Kami akan memeriksa semua aspek termasuk sinyal peringatan di perlintasan tersebut," ucap Ariani.

Halaman:

Editor: Khairul Anwar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah