Innalillahi, Wanita di Cimanggu Bogor Ditemukan Tewas dalam Rumah, Diduga Korban Pembunuhan

- 28 Maret 2024, 23:30 WIB
Ilustrasi pembunuhan seorang wanita bernama Nurul Azmi (36) di Jalan Johar Cimanggu 3 RW IV, Kelurahan Kedung Waringin, Kecamatan Tanah Sareal, Kota Bogor.
Ilustrasi pembunuhan seorang wanita bernama Nurul Azmi (36) di Jalan Johar Cimanggu 3 RW IV, Kelurahan Kedung Waringin, Kecamatan Tanah Sareal, Kota Bogor. /Pikiran Rakyat/Hafizha Azka

PEMBRITA BOGOR - Seorang perempuan bernama Nurul Azmi (36) ditemukan tewas di dalam rumahnya dengan kondisi bersimbah darah. Nurul diduga menjadi korban pembunuhan.

Peristiwa pembunuhan tersebut terjadi di Jalan Johar Cimanggu 3 RW IV, Kelurahan Kedung Waringin, Kecamatan Tanah Sareal, Kota Bogor, pada Kamis, 28 Maret 2024.

Kasat Reserse Kriminal Polresta Bogor Kota Kompol Lutfi Olot Gigantara mendapatkan laporan dari warga setempat terkait adanya pembunuhan Nurul.

Kronologi Kejadian

Kasat Reserse Kriminal Polresta Bogor Kota Kompol Lutfi Olot Gigantara.
Kasat Reserse Kriminal Polresta Bogor Kota Kompol Lutfi Olot Gigantara. /Foto: ANTARA/Shabrina Zakaria

Warga sekitar dan beberapa saksi mendengar suara teriakan yang diduga korban pada jam 09.30 pagi WIB.

"Selanjutnya kami melaksanakan olah TKP dan kami menemukan korban sudah bersimbah darah, terdapat luka di kepala dan sudah dibawa ke RS Kramat Djati untuk dilaksanakan autopsi," kata Lutfi, dikutip dari ANTARA.

Baca Juga: Innalillahi, Pria di Cibinong Bogor Tewas Tertabrak KRL Commuter Line, Korban Diduga Sengaja Lompat ke Rel

Lutfi mengatakan di tubuh korban ditemukan luka pada bagian kepala akibat benda tumpul. Saat olah tempat kejadian perkara (TKP) polisi menemukan barang bukti yakni sebuah obeng, yang diduga digunakan sebagai alat pelaku menusuk korban.

Hingga berita ini diturunkan, polisi tengah memeriksa empat orang saksi. "Pelaku sudah teridentifikasi dan nantinya periksa terkait motif dan modus," ujarnya.***

Editor: Khairul Anwar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x