Pemkot Bogor Tetapkan Status Tanggap Darurat Bencana Alam hingga 31 Desember 2022

- 16 Oktober 2022, 12:35 WIB
Wali Kota Bogor Bima Arya Sugiarto saat meninjau lokasi longosor di RT 2/1 Kampung Mantarena Lebak, Kelurahan Panaragan, Kecamatan Bogor Tengah, Sabtu 15 Oktober 2022.
Wali Kota Bogor Bima Arya Sugiarto saat meninjau lokasi longosor di RT 2/1 Kampung Mantarena Lebak, Kelurahan Panaragan, Kecamatan Bogor Tengah, Sabtu 15 Oktober 2022. /ANTARA/HO-Pemkot Bogor.

Sejauh ini, sesuai arahan Bima, para petugas sudah melakukan patroli mitigasi bencana ke tiga titik wilayah rawan bencana untuk memastikan camat dan lurah menormalisasi aliran sungai untuk menghindari banjir dan longsor.

"Jadi hari ini sesuai dengan arahan saya kemarin, di rapat terbuka penanganan bencana dan siaga bencana, saya minta seluruh wilayah bergerak untuk melakukan normalisasi aliran sungai," katanya.

Baca Juga: Mantan Admin Slot Judi Online Akui Dipaksa Kontak 1000 Akun WA untuk Bermain Supaya Maxwin dengan Gambar Porno

Bima mengatakan, patroli bertujuan memastikan aparatur di wilayah turun langsung mengikuti arahan yang sudah disampaikan saat Rapat Terbuka Siaga Bencana di depan Jalan Dadali Halaman BPJS Ketenagakerjaan Cabang Bogor, Jumat 14 Oktober 2022.

Arahan yang diberikan di antaranya adalah pembentukan posko siaga, percepatan proses penangan fisik, memerintahkan seluruh camat dan lurah beserta aparatur wilayah untuk melakukan kegiatan pemeriksaan dan normalisasi saluran air secara terjadwal.

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Bogor mendata terdapat sekurangnya 24 titik bencana yang sudah terjadi di bebarapa wilayah, berikut selengkapnya:

Bogor Barat

1). RT 001/RW 002 dan RT 003/RW 002 Kelurahan Gunung Batu (sudah asesmen)

2). Gang Gotong Royong RW 001 Kelurahan Cilendek Barat

3). Kampung Cibalagung RT 003/RW 004 Kelurahan Pasir Jaya

4). RT 02/RW. 06. Kelurahan Gunung Batu (sudah asesmen)

5). RT 002/RW 001 Kelurahan Margajaya

Halaman:

Editor: Khairul Anwar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x