Penampakan Bus Transpakuan, Fasilitas Lebih Lengkap dengan Tampilan Sentuhan Batik Bogor

- 31 Oktober 2021, 12:40 WIB
Penampakan Bus Transpakuan.
Penampakan Bus Transpakuan. /Instagram/@pemkotbogor

PR BOGOR – Pemerintah Kota Bogor kembali akan meluncurkan bus Transpakuan yang sempat vakum hingga lima tahun lebih.

Kehadiran bus Transpakuan yang berukuran tiga per empat ini merupakan upaya pembenahan transportasi di Kota Bogor, melalui program konversi angkot.

Rencananya, bus Transpakuan yang diberi nama ‘Bus Kita’ dan akan mulai beroperasi pada Selasa, 2 November 2021.

Berebeda dengan bus Transpakuan sebelumnya. ‘Bus Kita’ ini dilengkapi dengan beberapa fasilitas modern.

Baca Juga: 15 Kata-Kata Mutiara Sambut Bulan November 2021, Penuh Makna Bisa Jadi Caption di Medsos

Apa saja keunggulan dan kelebihan bus berjenis Nukleus lima ini? Berikut gambarannya.

Dari sisi eksterior, bus Transpakuan dilengkapi dengan bracket atau rak khusus sepeda yang ditempatkan di bagian depan bus.

Bracket ini akan memudahkan para goweser untuk menyimpan sepedanya saat menumpang bus Transpakuan.

Bus medium ini juga semakin futuristic dengan tambahan sentuhan batik Bogor di bagian belakang badan bus.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Mingguan Scorpio 31 Oktober-6 November 2021: Waktu yang Tepat untuk Meningkatkan Usaha

Di bagian interior, terpasang pendingin udara, CCTV, passenger counting system, disability friendly, peralatan keamanan APAR dan pintu emergency.

Bus Transpakuan ini berkapasitas 35 penumpang terdiri atas 20 tempat duduk dan 15 berdiri.

Bus Transpakuan ini nantinya akan melayani koridor lima yang melintasi rute Ciparigi, Warung Jambu, Ahmad Yani, Air Mancur, fly over Martadinata, Merdeka, Jembatan Merah dan Stasiun Bogor.

Untuk rute Stasiun Bogor, bus Transpakuan kemudian akan kembali menuju Ciparigi melalui jalan Pemuda, Sudirman, Pemuda, Warung Jambu, Sholeh Iskandar, Talang dan Simpang Pomad.

Baca Juga: Link Nonton Drama Taiwan Rainless Love in a Godless Land Episode 4, Lengkap dengan Spoilernya

Wali Kota Bogor Bima Arya mengatakan, bus Transpakuan nantinya akan menggantikan angkot dengan sistem konversi.

“Tiga unit angkot akan digantikan menjadi satu unit bus Transpakuan,” kata Bima Arya seperti dikutip dari akun Instagram Pemkot Bogor, Minggu, 31 Oktober 2021.

Menuru Bima Arya, bus Transpakuan dengan tagline ‘Bus Kita’ ini diproyeksikan akan mengaspal sebanyak 49 unit hingga akhir tahun ini.

Pengoperasian bus Transpakuan ini, menurut Bima Arya, merupakan program pembenahan transportasi di Kota Bogor, selain penggabungan trayek atau rerouting hingga reduksi atau peremajaan angkot.***

Editor: Linda Rahmadanti

Sumber: Instagram @pemkotbogor


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x