Habib Rizieq Dakwah di Bogor Hari Ini, Polisi Siapkan 4 Titik Pengalihan Arus, Begini Rutenya

13 November 2020, 07:48 WIB
ILUSTRASI pengalihan arus lalu lintas./ PMJ News /

PR BOGOR - Imam besar Front Pembela Islam (FPI), Habib Rizieq Shihab akan menghadiri sejumlah kegiatan di kawasan Megamendung, Kabupaten Bogor, Jumat 13 November 2020.

Diperkirakan akan ada ribuan massa yang ikut hadir dalam agenda Habib Rizieq di Masjid Raya Markaz Syariah DPP FPI.

Kepala Satuan Lalu Lintas, Polres Bogor, Iptu Dicky Anggi Pranata mengatakan pihak telah menyiapkan rekayasa lalu lintas di empat titik.

Baca Juga: Jangan Ragu! 7 Aplikasi Ini Bisa Bantu Anda Terhindar dari Penipuan, Segera Unduh Sekarang Juga

Baca Juga: Update Harga HP Realme, Samsung, dan VIVO Terbaru November 2020, Manakah Pilihanmu?

Rekayasa pertama yakni melakukan contraflow kendaraan dari arah Jakarta menuju Puncak.

Sebagaimana diberitakan Isubogor.com pada artikel "4 Titik Pengalihan Arus karena Agenda Habib Rizieq Hari Ini di Bogor, 13 November 2020", berikut empat titik pengalihan arus lalu lintas:

1. Kendaraan yang keluar dari Exit Tol Ciawi diarahkan keluar di Simpang Ciawi.

Baca Juga: Sinopsis The Hunger Games: Mockingjay Part 1, Tayang Malam Ini di Bioskop Trans TV

Baca Juga: Ingin Daftar Seleksi CPNS 2021? Berikut Jadwal Pendaftaran dan Persyaratan Umum yang Harus Disiapkan

2. Apabila ada kepadatan dari GT (Gerbang Tol) Ciawi-Pasir Muncang akan dilakukan contraflow ke Jalur Ciawi.

3. Jika kepadatan masih terus berlangsung lama atau semakin parah, kendaraan dari arah Jakarta ke Puncak ke Exit Tol Bogor.

4. Kemudian pengalihan arus di Interchange Bogor diarahkan keluar Tol Bogor, Jalan Raya Tajur hingga Simpang Ciawi.

Baca Juga: Jadwal Acara TV 13 November 2020, Lengkap Ada NET, SCTV, Trans 7, Trans TV. ANTV, dan MNCTV

Baca Juga: Status Gunung Merapi Siaga, Stupa di Candi Borobudur Ditutupi dengan Terpal Antisipasi Abu Vulkanik

Selain pengalihan arus, berikut 4 kantong parkir yang disiapkan untuk jamaah agenda kedatangan Habib Rizieq Syihab di Puncak Bogor:

1. Mulai dari halaman Masjid Amaliah Ciawi (Kawasan Simpang Pasar Ciaw)

2. Masjid Harakatul Jannah Gadog

Baca Juga: Vatikan Bersiap Rekonsiliasi dengan Amerika Serikat? Paus Francis Telepon Joe Biden Ucapkan Selamat

Baca Juga: Jadi Cover Majalah WSJ Edisi November, BTS Ceritakan Penulisan Lagu Mereka, V Ungkap Lagu Stigma

3. Bank Danamon Gadog

4. Rest Area Pasir Muncang.

"Kendaraan dilarang parkir di bahu jalan dan mengganggu kelancaran arus lalu lintas," katanya.*** (Iyud Walhadi/Isubogor.com)

Editor: Yuni

Sumber: isu bogor

Tags

Terkini

Terpopuler