Materi Kultum Ramadhan 4 Mei 2021: Keutamaan Malam Lailatul Qadar

- 4 Mei 2021, 06:40 WIB
Materi kultum Ramadhan hari ini Rabu, 4 Mei 2021 tema malam Lailatul Qadar alias malam seribu bulan. Berikut sejumlah keutamannya.
Materi kultum Ramadhan hari ini Rabu, 4 Mei 2021 tema malam Lailatul Qadar alias malam seribu bulan. Berikut sejumlah keutamannya. /PIXABAY

PR BOGOR - Pada materi kultum Ramadhan 4 Mei 2021 kali ini akan disajikan tentang keutamaan malam Lailatul Qadar.

Umat Islam di seluruh penjuru Dunia sudah dipastikan akan menanti dan merindukan kehadiran malam Lailatul Qadar yang tiba pada bulan Ramadhan.

Hal itu disebabakan pada malam Lailatul Qadar di bulan Ramadhan terdapat banyak keutamaan yang luar biasa bagi orang yang memanfaatkan malam tersebut.

Baca Juga: 4 Tips Merawat Pashmina Plisket Agar Awet dan Tidak Berubah Bentuk

Kehadiran malam Lailatul Qadar yang tidak ditetapkan membuat umat islam berlomba-lomba untuk mempergiat ibadah di sepuluh malam terakhir bulan Ramadhan.

Adapun keutamaan Malam Lailatul Qadar antara lain sebagai berikut:

1. Malam turunnya Al-Qur'an kepada Nabi Muhammad SAW

Malam Lailatul Qadar merupakan malam dimana Al-Qur'an Al-Karim diturunkan.

Pada malam Lailatul Qadar Allah SWT menurunkan Al-Qur'an kepada Nabi Muhammad SAW dari Lauhul Mahfudz ke Baitul 'Izzah di langit dunia.

اِنَّآ اَنْزَلْنٰهُ فِيْ لَيْلَةِ الْقَدْرِ.

Artinya: "Sesungguhnya Kami telah menurunkannya (Al-Qur'an) pada malam qadar. (Q.S Al-Qadar: 1).

Baca Juga: Lirik Lagu Beautiful Night - Yesung Super Junior, Romanization dan Terjemahan Bahasa Indonesia

2. Malam yang lebih baik daripada seribu bulan

Malam Lailatul Qadar merupakan malam yang lebih baik dari pada 1000 Bulan atau 83 Tahun.

Apabila kita menjalankan kebaikan maka kebaikan tersebut sama dengan kebaikan yang dikerjakan selama 1000 bulan.

Selain itu, Allah SWT menyuruh Malaikat Zibril untuk turun ke muka bumi untuk mengatur semua urusan, serta mendoakan orang yang beribadah pada malam Lailatul Qadar.

Baca Juga: Lirik Lagu Lebaran Sebentar Lagi dari Bimbo, Sambut Hari Raya Idul Fitri 1442 H

Hal ini sesuai dengan firman Allah dalam Al-Qur'an surat Al-Qadar ayat: 3-4 yang berbunyi.

لَيْلَةُ الْقَدْرِ ەۙ خَيْرٌ مِّنْ اَلْفِ شَهْرٍۗ. تَنَزَّلُ الْمَلٰۤىِٕكَةُ وَالرُّوْحُ فِيْهَا بِاِذْنِ رَبِّهِمْۚ مِنْ كُلِّ اَمْرٍۛ.

Artinya: "Malam kemuliaan itu lebih baik daripada seribu bulan. Pada malam itu turun para malaikat dan Ruh (Jibril) dengan izin Tuhannya untuk mengatur semua urusan. (Q.S Al-Qadar: 3-4)

3. Malam yang penuh kesejahteraan

Keutamaan yang selanjutnya pada malam Lailatul Qadar adalah akan didapatkannya kesejahteraan bagi orang-orang yang berhasil mendapatkan keberkahan malam tersebut.

Orang yang mendapatkan keberkahan Lailatul Qadar sudah dipastikan akan mendapatkan kebahagiaan.

Baca Juga: Chord dan Lirik Lagu Selamat Hari Lebaran Ciptaan Ismail Marzuki

kebahagiaan itu berupa keberkahan hidup, serta meningkatnya iman dan rasa cinta kepada Allah SWT.

Hal ini sesuai dengan firman Allah SWT dalam Al-Qur'an Surat Al-Qadar ayat 5.

سَلٰمٌ ۛهِيَ حَتّٰى مَطْلَعِ الْفَجْرِ.

Artinya:" Sejahteralah (malam itu) sampai terbit fajar. (Q.S Al-Qadar: 5)

Untuk itu, sudah sepatutnya sebagai umat islam agar memanfaatkan sepuluh malam terakhir di bulan Ramadhan untuk mendapatkan keberkahan malam Lailatul Qadar.

Baca Juga: Lirik Lagu Tie Me Down - Gryffin Feat Elley Duhe

Adapun amalan yang bisa dikerjakan antara lain i'tikaf di mesjid, membaca Al-Qur'an, bersedekah, berdoa, dan memperbanyak zikir kepada Tuhan yang Maha Kuasa.

Semoga kita semua mendapatkan keberkahan malam Lailatul Qadar agar senantiasa mendapat kebahagiaan hidup di dunia dan akhirat.

Wallahualam.***

Editor: Fitri Nursaniyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah